Sulut United vs Persiba; Berebut Tahta Klasemen

Sulut United vs Persiba; Berebut Tahta Klasemen

Balikpapan, nomorsatukaltim.com- Peluang Persiba untuk lolos ke delapan besar masih terbuka lebar. Berada di posisi runner-up klasemen sementara Grup D Liga 2 2021. Skuat Beruang Madu kini berpeluang untuk merebut puncak klasemen yang saat ini dipegang Sulut United.

Perolehan poin kedua tim pun sama. Dengan 11 poin, Sulut hanya unggul head to head dan selisih gol. Menghadapi Sulut United, Rabu (17/11/2021) di Stadion Batakan nanti Persiba tampil percaya diri. Kemenangan di laga sebelumnya jadi modal besar tim asuhan Fakhri Husaini. Sedang dalam tren positif diakui Fakhri cukup membuat motivasi pemain untuk menang meningkat. "Ada beberapa hal positif yang sudah dilakukan pemain. Ada beberapa catatan yang harus diperbaiki. kami sudah melakukan persiapan dan evaluasi dari lawan PSBS Biak kemarin," ujar Fakhri. Sulut United bukanlah lawan yang mudah. Pada pertemuan pertama bermain imbang 1-1. Laskar Hiu Utara (julukan Sulut United) unggul lebih dulu melalui titik putih. Namun Persiba membalasnya 7 menit sebelum pertandingan bubar. Dari pertemuan di putaran pertama lalu Fakhri tentu sudah mempelajari permainan Sulut United. Secara keseluruhan pemain Persiba sangat siap meladeni permainan anak asuh Ricky Nelson tersebut. “Terutama untuk antisipasi perubahan formasi, kemudian perubahan permainan dari beberapa pemain baru Sulut United. Intinya semua pemain sudah siap 100 persen menghadapi Sulut," tegas Fakhri. Sementara itu striker Persiba Yongki Aribowo diharapkan bisa mengatasi kemandulannya di depan gawang. Ya, semenjak membela Beruang Madu belum sebiji gol pun disumbangkan eks striker Timnas Indonesia itu. Padahal dari jam terbang Yongki pemain yang cukup mumpuni untuk mengatasi paceklik gol lini depan Persiba. “Setiap pertandingan selalu ingin mencetak gol. Masalah mencetak gol nomor dua. Yang jelas berusaha semaksimal mungkin buat tim,” kata Yongki. Di kubu Sulut United, Ricky Nelson mengakui ada beberapa kesalahan dari pemain pada putaran kedua ini. Belum meraih kemenangan memang cukup merugikan timnya. Tapi Ricky optimis kemenangan melawan Persiba nanti bisa meningkatkan motivasi bermain anak asuhnya untuk lolos ke putaran selanjutnya. “Kenapa banyak rotasi pemain lebih melihat kondisi pertandingan melihat kekuatan lawan juga. Kita banyak opsi. Semoga lawan Persiba mulai kelihatan style kita,” harap Ricky. (fdl2)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: