Salehuddin Soroti Jatah Vaksinasi Pelajar Kaltim
Samarinda, nomorsatukaltim.com - Sekretaris Komisi IV DPRD Kaltim, Salehuddin S Sos S Fil menekankan kepada Pemerintah Pusat melalui Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI, agar menjatah vaksinasi bagi para pelajar secara merata di Kaltim.
Menurut Politisi Fraksi Golkar ini, hal tersebut dilakukan agar kelengkapan syarat daerah untuk mempercepat program Pembelajaran Tatap Muka (PTM) dapat dilaksanakan di seluruh wilayah Kaltim secara merata. Terutama, daerah pelosok-pelosok yang membutuhkan PTM untuk peserta didiknya. "Kami telah memantau jumlah vaksinasi bagi tenaga pendidik di Kaltim sebagian besar telah dilakukan. Namun diperlukan kecukupan vaksinasi bagi pelajar juga harus terpenuhi minimal di bawah 70 persen sehingga proses PTM terbatas bisa dilakukan," kata Saleh, Sabtu (25/9/2021) siang. Saat ini, kata Saleh, distribusi vaksin di Kaltim baru mencapai 37 persen. Masih jauh dari target yang harus dicapai. Sehinggavaksinasi belum dapat dikatakan maksimal untuk mengatasi positive rate COVID-19 di Kaltim. "Jokowi menyampaikan laporannya, mengenai vaksinasi capaian dosis pertama di Kaltim masih dengan rata-rata 23,2persen. Harapannya stok vaksin dapat sesuai target untuk menekan angka positve rate COVID-19," pungkas salehuddin.(Adv/top/ava)Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: