Salehuddin Ingatkan Gelar PTM Bertahap
Samarinda, Nomorsatukaltim.com- Langkah berani Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda, yang secara bertahap menjalankan Pembelajaran Tatap Muka atau PTM di zona aman COVID-19 dimulai beberapa waktu lalu. Hal ini mendapat apresiasi dari Sekretaris Komisi IV DPRD Kaltim, Salehuddin.
Walaupun demikian, diharapkan sekolah maupun siswa telah benar-benar siap melaksanakan PTM, terutama harus menerapkan protokol kesehatan yang ketat. “Saya dengar memang ada pernyataan dari pak Wakil Wali Kota Samarinda, Andi Harun, soal dibukanya kembali sekolah tatap muka secara bertahap. Saya pikir itu juga perlu dievaluasi, karena beliau menyampaikan 30 hari ke depan ada rencana tersebut. Silahkan saja, wacana itu juga harus didasari dengan penerapan protokol kesehatan dan 3M yang ketat. Selama dilaksanakan dengan baik, agar PTM segera dijalankan secara komprehensif,” kata Salehuddin, ditemui nomorsatukaltim.com di ruangan rapat DPRD Kaltim, Senin (22/03/2021) lalu. Kader Partai Golkar ini menilai, sejak sebulan lalu kondisi penyebaran COVID-19 di Kaltim cenderung menurun dan relatif stabil. Walaupun demikian, ia juga meminta kepada pemerintah kabupaten/kota tidak terburu-buru membuka sekolah tatap muka, jika belum menyakini kondisi dan situasi sebaran virus telah aman. “Selama persyaratan sesuai dengan ketentuan Kementerian Kesehatan, silakan saja. Kalau untuk dua bulan ke depan , jika ada penurunan signifikan, mudah-mudahan bisa. Tapi saya berharap, tidak serta-merta melakukan tatap muka sebelum memastikan kondisi aman,” pesannya. (Adv/top)Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: