Jamu Martapura FC, Persiba Ingin Lanjutkan Tren Positif

Jamu Martapura FC, Persiba Ingin Lanjutkan Tren Positif

Balikpapan, DiswayKaltim.com – Jelang laga kontra Martapura FC, Kamis (3/9/2019) di Stadion Batakan. Pelatih Persiba Balikpapan Satia Bagdja sedikit bisa bernafas lega. Karena sejumlah pemain yang sebelumnya absen di laga sebelumnya. Sudah bisa kembali bermain. Hanya bek kanan Andre Putra Wibowo yang dipastikan akan absen karena akumulasi kartu. Posisinya kemungkinan akan digantikan Dani Pratama yang sebelumnya absen karena sakit. Begitu juga Imam Mahmudi yang sebelumnya absen karena akumulasi kartu. Kini sudah bisa kembali berduet dengan bek senior Ngurak Nanak di lini belakang Persiba. Sedangkan di lini depan. Beni Oktovianto yang sebelumnya absen karena cedera. Juga sudah bisa diturunkan menemani Reza Saputra dan Aji Kusuma yang kemungkinan akan kembali dipercaya. Karena tampil apik mencetak satu gol saat mengalahkan PSBS Biak. Pelatih Persiba Satia Bagdja menyadari tidak mudah bagi anak asuhnya bisa meraih tiga poin menghadapi Martapura FC. Pasalnya, di laga sebelumnya mereka bahkan nyaris mempermalukan tuan rumah Mitra Kukar di stadion Aji Imbut Tenggarong. “Kita tahu ini pertandingan yang tidak mudah, karena Martapura bermain bagus lawan Mitra Kukar, tapi kita juga tentu tak ingin kehilangan poin di kandang. Karena ini pertandingan penting bagi Persiba,” ujar Satia Bagdja. “Tapi para pemain kami juga telah siap untuk memberikan yang terbaik. Karena hanya tinggal tiga pertandingan sisa dan kita harus bisa memaksimalkan pertandingan ini untuk meraih hasil yang terbaik,” tambahnya. Laga ini juga penting bagi tim kebanggaan masyarakat Kota Balikpapan untuk bisa mencetak gol lebih banyak. Sehingga bisa unggul selisih gol dalam head to head jika poin akhir kedua tim sama. Karena di putaran pertama Persiba kalah 1-2 di kandang Martapura FC. “Secara fisik dan mental para pemain juga sudah siap tempur. Tentu kita ingin para pemain bisa lebih banyak menguasai bola, kalau kita mau menang. Bisa memanfaatkan setiap untuk mencetak gol,” ujarnya. Dalam laga itu, pelatih asal Jakarta itu berharap, anak asuhnya bisa meredam emosi dan tidak mudah terpancing dengan aksi pemain lawan maupun kepemimpinan wasit. Mengingat ini laga yang sangat krusial, karena Persiba wajib meraih tiga poin dan tidak boleh gagal. “Saya sudah minta pemain lebih pintar bermain, tidak mudah emosi. Karena kita tidak ingin dirugikan karena emosi. Fokus dalam pertandingan dan paling penting meraih kemenangan,” ujarnya. (k/ajtr/eny) Perkiraan susunan pemain Formasi 4-3-3 Riki Pambudi, Irsan Lestahulu, Dani Pratama, Imam Mahmudi, Ngurah Nanak, Stevanus Bungaran, Andre Dio, Yusuf Efendi, Reza Saputra, Beni Oktovianto, Aji Kusuma

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: