Jasa Raharja Rayakan HUT ke-60 

Jasa Raharja Rayakan HUT ke-60 

Balikpapan, Nomorsatukaltim.com - Bangga Melayani Negeri. Inilah tema yang diangkat diperayaan ulang tahun Jasa Raharja ke-60. Yang juga dirayakan PT Jasa Raharja Cabang Kalimantan Timur dan Utara, Senin (4/1) kemarin di Balikpapan.

Dalam sambutanya kemarin, Kepala Cabang PT Jasa Raharja Kaltim Suratno SE MM mengatakan, PT Jasa Raharja pada tahun 2020 berhasil meraih 33 penghargaan. "Yang terakhir ISO 37001. Yaitu tentang sistem manajemen anti penyuapan," ungkap Suratno. Sementara untuk santunan korban kecelakaan. Yang ditahun 2019 sebesar Rp 23,5 Miliyar. Di tahun 2020 turun menjadi lebih kurang Rp 20 Miliyar. "Terjadi penurunan lebih kurang 13%," terang Suratno. Salah satu faktor yang menjadikan penurunan menurut Suratno adalah, pandemi COVID-19. Yang membuat aktivitas masyarakat berkurang. Dengan pembatasan sosial berskala besar yang dilakukan pemerintah untuk memutus matai rantai penyebaran virus. "Artinya angka kecelakaan menurun. Dan saya ingin angka kecelakaan terus menurun di tahun 2021 ini," ucap Suratno. Terakhir, Suratno mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada mitra PT Jasa Raharja, seperti Polda Kaltim, Kodam VI/Mulawarman, dan Kapolresta diwilayah kaltim dan kaltara, serta mitra lainnya yang sudah membantu dan bekerja sama dengan PT Jasa Raharja Kaltim.(dul)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: