Tunggu Hasil Resmi

Tunggu Hasil Resmi

TANJUNG SELOR, DISWAY – Berdasarkan hasil hitung cepat sejumlah lembaga survei, menempatkan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Kaltara nomor urut 03, Zainal Arifin Paliwang-Yansen Tipa Padan, dengan persentase tertinggi. Di atas 40 persen.

Namun demikian, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kaltara, Suryanata Al Islami, meminta kepada masyarakat untuk menunggu hasil resmi. Yakni berdasarkan hasil penghitungan manual yang dilakukan pihaknya. “KPU menyediakan aplikasi Sirekap yang menjadi alat bantu perolehan persentase masing-masing pasangan calon. Itu sementara ini bisa menjadi acuan warga melihat hasil Pilkada 2020,” ujar Suryanata, Kamis (10/12). Dikatakan, untuk Pilgub Kaltara berdasarkan hasil dari 1.572 tempat pemungutan suara (TPS), baru 565 TPS yang ter-upload ke aplikasi Sirekap. Dan hasilnya, pasangan calon nomor urut 03 unggul. Disusul pasangan calon nomor urut 02, Irianto Lambrie-Irwan Sabri, dan terakhir Udin Hianggio-Undunsyah. Hanya saja, lanjut dia, hasil akhir yang akan digunakan, tetap sesuai rekapitulasi berjenjang. Yang dilakukan dari tingkat bawah hingga tingkat kabupaten/kota dan nanti akan diplenokan di tingkat provinsi. “Data yang ditampilkan itu adalah data dari foto formulir model C hasil KWK yang dikirim KPPS melalui Sirekap. Kami harap warga tetap bersabar,” ujarnya. Di sisi lain, Suryanata mengapresiasi sikap pasangan calon kepala daerah yang berkompetisi di Pilgub Kaltara, dengan memberikan keterangan yang meneduhkan suasana. Sportifitas para kandidat, lanjutnya, juga menjadi nilai tambah bagi perhelatan pesta demokrasi di Kaltara. Bahkan, kata Suryanata, tidak menutup kemungkinan Kaltara akan menjadi barometer daerah lain. Dalam menciptakan pilkada yang aman, damai, jujur dan adil. “Kami juga melihat antusias warga cukup baik. Melihat ini, meski di tengah pandemi, kami optimis target partisipasi 70 persen bisa terwujud,” ujarnya. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: