Komisi IV Dukung Pembangunan Laboratorium Narkotika

Komisi IV Dukung Pembangunan Laboratorium Narkotika

Samarinda, nomorsatukaltim.com - Ketua Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Samarinda, Sri Puji Astuti, merespons tentang rencana pembangunan Laboratorium Narkotika di wilayah Kota Samarinda.

Adanya laboratorium tersebut, tentunya dapat mengetahui jenis narkotika yang ada di Samarinda, ucap Puji, sapaan akrabnya. Kemudian bagusnya, Samarinda sudah memiliki Peraturan Daerah (Perda) tentang Narkotika, yaitu Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (Perda P4GN). "Dan adanya rencana penbangunan ini saya sangat mendukung," katanya. Menurut Puji, adanya laboratorium itu nanti dapat memberikan pemahaman tentang narkotika, yang selama ini belum diketahui masyarakat. "Jika ada Laboratorium Narkotika, ditambah adanya kajian dari pusat, sudah pasti lebih membantu," tuturnya. Untuk persoalan pencegahan bisa dilakukan dengan sosialisasi kepada masyarakat, lebihnya kepada para orang tua. Diketahui pembangun ini direncanakan langsung dari Badan Narkotika Nasional (BNN) Pusat. Ditanya dalam hal lahan untuk pembangunan. Puji  Astuti menjelaskan, masih banyak lahan. Khususnya di daerah pinggiran yang dimiliki Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda. Ia berharap pembangunan ini berletak di Jalan Tanah Merah, Kecamatan Samarinda Utara. "Agar berdekatan dengan Balai Rehabilitasi BNN Tanah Merah. Lebih bagus bukan," tutup Ketua Komisi IV DPRD Samarinda dua periode itu. (arw/sam)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: