Bappeda Kukar Imbau Warga Jaga Jembatan Ing Martadipura

Bappeda Kukar Imbau Warga Jaga Jembatan Ing Martadipura

Kukar, nomorsatukaltim.com - Rapat koordinasi antar Organisasi Perangkat Daerah (OPD) bersama Dinas PU Kutai Kartanegara (Kukar) pada 3 November 2020 menekankan pentingnya perawatan Jembatan Ing Martadipura.

Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Kukar, Wiyono, mengimbau masyarakat agar bersama-sama menjaga akses vital tersebut.

“Perlu kita jaga. Agar bisa berlangsung lama. Jadi, kita harapkan kekuatan jembatan itu bisa lama,” katanya, Jumat (6/11/2020) pagi.

Wiyono yang juga merangkap sebagai Plt Asisten Ekonomi dan Pembangunan, menegaskan, para pengguna jalan yang melintasi jembatan tersebut diharapkan memiliki kesadaran. Supaya mematuhi surat edaran tentang sosialisasi pelaksanaan dan pemeliharaan jembatan.

“Artinya, tidak melakukan pembebanan yang lebih sesuai dengan kapasitas dari jembatan tersebut,” tegasnya. (adv/tor/qn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: