Ancaman Transmisi Lokal
TANJUNG SELOR, DISWAY – Jumlah warga Kalimantan Utara yang terkonfirmasi positif COVID-19, kembali bertambah pada Senin (31/8). Yakni MU (42) dan GS (34) yang merupakan warga Kabupaten Malinau.
Keduanya terkonfirmasi positif COVID-19 karena transmisi lokal. Bahkan, juru bicara Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Kalimantan Utara, Agust Suwandy mengatakan, 9 dari 12 warga yang terkonfirmasi positif COVID-19 dalam tiga hari terakhir, merupakan transmisi lokal. Sedangkan sisanya merupakan pelaku perjalanan.
Sebelumnya, Sabtu (29/8) lalu, Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Kalimantan Utara, juga merilis 6 tambahan kasus terkonfirmasi positif COVID-19 yang merupakan transmisi lokal. Yakni 5 di Tarakan dan 1 di Bulungan.
Dengan terus bertambahnya warga yang terkonfirmasi positif COVID-19 di provinsi ke-34 ini, menurut Agust Suwandy, secara kumulatif yang terkonfirmasi positif COVID-19 sebanyak 385 warga.
Dari jumlah itu, 329 di antaranya sudah dinyatakan sembuh. 54 orang masih menjalani perawatan. Dan, 2 meninggal dunia, beberapa waktu lalu.
Dikatakan, dari jumlah kumulatif 385 warga yang terkonfirmasi positif, Tarakan paling banyak. Yakni mencapai 145 kasus terkonfirmasi positif virus yang pertama kali merebak di Wuhan, Tiongkok itu. Selanjutnya Malinau dengan 122 kasus, Nunukan 52 kasus, Bulungan 58 kasus, dan Tana Tidung 8 kasus.
Namun, Agust Suwandy juga menyampaikan bahwa 4 dari 37 pasien positif yang dirawat di Tarakan, dinyatakan sembuh. Sehingga, pasien positif COVID-19 yang masih dirawat di Tarakan sebanyak 33 orang. (Selengkapnya lihat infografis)
Selain kasus terkonfirmasi positif dan sembuh, Agust juga menyampaikan jumlah suspect dan probable di Bumi Benuanta -sebutan Kalimantan Utara. Dikatakan, suspect adalah warga yang memiliki gejala infeksi saluran pernapasan dan pada 14 hari terakhir sebelum timbul gejala, memiliki riwayat perjalanan dari daerah terkonfirmasi, atau daerah transmisi lokal. Total suspect mencapai 56 orang. Sedangkan probable sebanyak 19 orang.
Pria yang juga Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kaltara, itu mengingatkan warga agar tetap menaati protokol kesehatan.
Terutama saat beraktivitas di luar rumah.
“Protokol kesehatan harus tetap dijalankan. Seperti mengenakan masker, menjaga jarak, rajin cuci tangan, serta tetap menjaga imunitas,” ujarnya. *
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: