Hidupkan Cabor Berkuda, Backwood Horse Riding Balikpapan Siap Unjuk Gigi
Klub berkuda Backwood Riding Balikpapan binaan Jose Junior akan mewakili Kaltim pada kejuaraan kuda pacu Oktober mendatang di Jogjakarta. (Arif Fadillah/ Disway Kaltim)
Balikpapan, nomorsatukaltim.com- Cabang olahraga berkuda memang terlihat asing bagi warga Balikpapan. Padahal Pengkot Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia (Pordasi) sudah terdaftar di KONI Balikpapan. Tapi memang keaktifannya jarang sekali terlihat.
Di Balikpapan saat ini hanya beberapa klub saja yang aktif. Adapula yang mulai dibentuk untuk meningkatkan gairah cabor berkuda di Kota Minyak. Salah satunya Backwood Horse Riding Balikpapan. Klub binaan Jose Junior Hormigas ini baru dibentuk awal Februari lalu.
Memiliki lahan luas, Jose yang juga Ketua Pengkot Perpani Balikpapan itu memiliki sembilan kuda jantan. Selain di Balikpapan, Backwood juga punya cabang di Kebumen. Khusus pembiakan dan prestasi.
Selain ingin memperkenalkan lagi cabor berkuda, Jose juga sudah punya rencana untuk mengikuti kejuaraan. Oktober nanti Backwood akan mengikuti kejuaraan kuda pacu di Jogjakarta.
"Kita akan mewakili Kaltim. Setidaknya kuda dari kita, meskipun joki dari luar. Ini kesempatan yang tak boleh dilewatkan," ujar Jose.
Jose juga tengah merencanakan untuk membina atlet berkuda. Sejauh ini ada beberapa bibit-bibit yang bisa diproyeksikan jadi atlet berkuda.
"Sejauh ini masih penggiat saja. Pasti kita akan mengarah ke sana. Makanya untuk saat ini kita sosialisasi berkuda dulu," pungkasnya. (fdl/ava)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: