Ayam Gedebuk Hadir Cuy, Manjakan Lidah Pecinta Kuliner Samarinda
Samarinda, nomorsatukaltim.com – Ayam Gedebuk kini hadir. Demi memanjakakan lidah pecinta kuliner di Samarinda. Bahkan sudah grand opening, Jumat (24/7). Bersama seluruh influencer ternama di Kota Tepian.
Acara pun digelar dengan meriah. Namun tetap memerhatikan protokol kesehatan. Saat disambangi Disway Kaltim, Owner Ayam Gedebuk Vincent Yolanda mengatakan kuliner ini menyajikan hidangan nusantara. Kaya akan rempah-rempah. Serta disajikan dengan bumbu pilihan. Pas di lidah.
"Kuliner ini cita rasanya sangat dikenal oleh warga Indonesia. Dari anak-anak, remaja bahkan orang tua pun menikmati makanan ayam gedebuk ini," jelasnya kepada Disway Kaltim.
Menariknya, pelanggan akan disuguhkan berbagai paket menarik. Tentu sayang untuk dilewatkan "Kami punya promo by one get one. Jadi, yang sedang membawa pasangannya, patner dan rekan kerja, bisa membeli satu gratis satu," bebernya.
Adapun menu utama dari Ayam Gedebuk tentunya ayam. Tapi menu lain juga disediakan. Seperti jamur goreng, kulit goreng, nasi uduk, nasi putih, perkedel, tahu, tempe, sayur asem dan soto. Selain itu, kata dia juga tersedia beberapa jenis minuman. Seperti es teh manis, es teh tawar, es kacang ijo, es kiamboi, liang teh, jeruk besar murni, jeruk besar, jeruk nipis dan lainnya.
Outlet yang tengah naik daun ini sedang menargetkan grand opening lanjutan untuk 50 outlet. Di seluruh Indonesia. "Outlet ini merupakan cabang ke- 18. Harapannya dapat berkembang di seluruh pelosok tanah air,"pungkasnya.
Terpisah, Founder Ayam Gedebuk, Nex Carlos mengatakan alasan ekspansi ke Kota Tepian. Karena melihat potensi pasar di sini, khususnya bisnis kuliner sangat bagus. “Samarinda ini salah satu kota besar di Kaltim dengan penikmat kuliner yang sangat luar biasa juga. Oleh karena itu, kami membuka cabang di Samarinda” terangnya
Outlet ini menyediakan beberapa macam paket. Yakni paket klepek-klepek mikirin kamu, paket kenyeng hati senang, paket puas gak nyante, dan paket nempel di hati. Harganya pun bervariasi. "Merupakan gerai pertama untuk Samarinda. Untuk jam operasional mulai pukul 10.00 hingga 21.00 WITA setiap hari," katanya. Sudah, daripada berbasa-basi lebih baik datang saja ke Outlet Ayam Gedebuk. Lokasinya di Jalan Pangeran Antasari,Teluk Lerong Ulu, Samarinda. (top/boy)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: