DWP Kaltim Gandeng Wardah, Asah Kemampuan Merias Diri

Jumat 14-07-2023,14:41 WIB
Reporter : Disway Kaltim Group
Editor : Disway Kaltim Group

Samarinda, nomorsatukaltim.com- Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Kaltim menggelar kegiatan beauty class atau kelas kecantikan di Sekretariat DWP Kaltim Jalan Kinibalu, Kamis (13/7/2023).

Ketua Dharma Wanita Persatuan Provinsi Kaltim, Indri Indah Winarni Riza, mengatakan bahwa acara mereka kali ini dalam upaya mempererat tali silaturahmi antar anggotanya. Mereka bekerjasama dengan salah satu jenama kecantikan tanah air yaitu Wardah. “Kita berkumpul untuk menjalin silaturahmi dan sedikit menambah ilmu dan pengetahuan. Hari ini kita mencoba untuk belajar merias diri,” katanya. Dengan adanya beauty class ini, kata Indri, para anggota DWP bisa menampilkan bahwa wanita itu pada dasarnya cantik. Pun kemampuan merias diri bisa digunakan untuk menghadiri undangan maupun acara resmi agar bisa lebih enak dipandang. “Perempuan identitik dengan kecantikan, kita pasti senang kalau dibilang cantik, minimal kita bisa merias untuk diri sendiri,” imbuhnya. Bersamaan dengan menambah kemampuan mempercantik diri secara fisik, bagi Indri kecantikan juga harus dibarengi dengan kecerdasan emosional. Mampu menempatkan diri di manapun mereka berada. “Harapannya akan lebih lebih baik jika bukan hanya cantik di luar, tapi juga cantik di dalam”. Kegiatan juga berlanjut dengan mempraktikkan teknik merias pada tipe atau bentuk wajah berbeda. Pengisi acara memberikan beberapa kiat-kiat yang bisa dilakukan untuk menonjolkan fitur wajah agar terlihat lebih menarik. Selain itu, anggota DWP juga menerima tips untuk mengenal jenis kulit dan mengatasi permasalahan kulit seperti penuaan. (sal/dah)
Tags :
Kategori :

Terkait