Kubar, Nomorsatukaltim.com - Kasus pencurian yang terjadi di Toko Emas milik Haji Nawawi di Pasar Maleo Baru, Barong Tongkok, belum ada perkembangan terbaru. Polisi masih terus menyelidiki dugaan kasus yang merugikan ratusan juta rupiah tersebut. Kasat Reskrim Polres Kubar AKP Asriadi saat dikonfirmasi media ini menyebut, pihaknya masih mendalami kasus tersebut. “Masih kami lakukan proses penyelidikan,” jawab Asriadi lewat pesan WhatsApp, baru-baru ini. Polisi telah memeriksa sejumlah orang untuk mengungkap pelakunya. Namun sejauh ini tidak ada warga maupun pemilik toko yang mengenali ciri-ciri pelaku. "Kami bekerja maksimal dalam penyelidikan kasus ini, masih lakukan penyelidikan berdasarkan bukti dan petunjuk yang ada," ucap perwira polisi berpangkat tiga balok di pundaknya itu. Asriadi menambahkan, aksi pencurian ini terbilang nekat. Pasalnya lokasi toko emas yang dicuri adalah toko perhiasan di depan Pasar Maleo Baru, Kelurahan Barong Tongkok tepat berhadapan langsung dengan Kantor Polres Kutai Barat. Diketahui, aksi pencurian di salah satu toko emas terjadi di Kelurahan Barong Tongkok, Kecamatan Barong Tongkok, Sendawar, Senin (6/2/2023)lalu. Pelaku yang diduga perempuan tersebut melakukan aksi tak terpuji itu di siang hari dan berhasil menggondol perhiasan emas berupa kalung dan cincin, dengan nilai mencapai Rp300 juta. Kasus pencurian toko emas di Kutai Barat ini menggegerkan masyarakat. Selain beraksi di siang hari, lokasi kejadian berada tepat di depan markas polisi. Ditambah jumlah barang yang dicuri juga bernilai fantastis. (*) Reporter : Lukman Hakim
Pencurian Toko Emas Depan Polres, Polisi Masih Dalami Penyelidikan
Sabtu 18-02-2023,09:12 WIB
Editor : Yoyok Setiyono
Kategori :