Kawasan Tepian Banyak Masalah, Mulai Banjir Sampai Infrastruktur

Senin 06-12-2021,13:27 WIB
Reporter : bayong
Editor : bayong

Samarinda, nomorsatukaltim.com -Warga Kota Tepian menyampaikan keluhannya kepada Anggota DPR RI Dapil Kaltim Safaruddin, saat menggelar Kunjungan Daerah Pilihan (Kudapil) di Rumah Jabatan Ketua DPRD Kota Samarinda, Sabtu (4/11/2021) lalu.

Kunjungan ini selalu digelar tiap 2 bulan sekali untuk bersilaturahmi dan menerima aspirasi masyarakat. Dihadiri, Anggota DPRD Kaltim Fraksi PDI -P Ananda Emira Moeis dan seluruh anggota fraksi PDI-P DPRD Kota Samarinda. Safaruddin mengatakan, Kudapil ini menjadi wadah untuk menyerap aspirasi masyarakat kota tepian. Yang pada kali ini adalah warga Kota Samarinda. "Semua kader-kader PDI Perjuangan harus duduk bersama-sama dengan masyarakat mendengarkan apa masalah nya, kemudian kita carikan solusi," ujar Ketua DPD PDI-P Kaltim ini. Keluhan yang diungkapkan oleh warga adalah drainase. Contohnya saja, pembuangan limbah dari Lembaga Permasyarakat (LP) Samarinda Utara yang mencemari sawah warga. "Ke depannya kita akan ada penyelesaian di infokan kepada masyarakat, ini bentuk komunikasi dengan masyarakat, nanti tindak lanjutnya pasti kita sampaikan," tegas Safaruddin. Salah satu permasalahan yang diucapkan adalah terkait jalan protokol utama yang selalu banjir ketika hujan atau air sungai pasang. Seperti jalan depan Kantor Gubernur Kaltim. Ananda Emira yang juga selaku anggota Komisi III ini, memastikan untuk disampaikan kepada pimpinan. "Kebetulan saya juga di komisi III akan saya sampaikan pada saat rapat dengan PUPR, karna ada diwilayah Jalan Gadjah Mada, terus di sebelah rumah Wagub, itu harus kita sampaikan dong. Karena itu pengaruhnya ke masyarakat juga," ujarnya. Pertemuan ini menjadi upaya PDI-P dalam sinkronisasi solusi yang bisa dilakukan oleh tingkat kota-kabupaten, provinsi, hingga ke pusat. (dsh/boy)
Tags :
Kategori :

Terkait