Oltrad Leluhur yang Hampir Punah, Dispora Ajak ASN Bernostalgia

Sabtu 29-05-2021,14:10 WIB
Reporter : Y Samuel Laurens
Editor : Y Samuel Laurens

Kubar, nomorsatukaltim.com – Suasana Alun-alun ITHO, Kutai Barat, Jumat, 28 Mei 2021 mendadak ramai, mirip perayaan agustusan. Usut punya usut ternyata, para aparatur sipil negara (ASN) di lingkup Pemerintah Kabupaten Kutai Barat bernostalgia dengan menggelar lomba olahraga tradisional (Oltrad).

Kali ini oltrad warisan leluhur khusus diikuti kalangan ASN saja. Untuk mencari hiburan semata. Tanpa peduli panas menyengat, mereka tampak antusias memainkan oltrad, seolah tengah menikmati nostalgia masa kecil di kampung halaman.

Oltrad begasing dan balogo pun menjadi kategori perlombaan yang dikhususkan dalam event dadakan ala ASN di Kubar. Gagasan lomba bernuansa nostalgia itu diterangkan Petrus, selaku Plt Kepala Dispora Kubar di damping Kepala Seksi Pemberdayaan Olahraga, Alkatib di sela lomba. “Ini sengaja di nostalgiakan kembali untuk para ASN. Itung-itung menjadi pelipur lara kesegaran otak alias refreshing sejenak ala pegawai, serta juga menjaga kebugaran organ tubuh yang tak lepas dari tugas dinas,” beber dia di sela lomba. Selain itu, kata dia, eksitensi oltrad terancam punah karena perkembangan pesat zaman moderenisasi. Selain Pihaknya mencoba terus menggalakan kembali oltrad yang sudah mulai tergerus oleh zaman sekaligus refreshing dan menjaga kebugaran serta kesehatan tubuh ditengah pandemic Covid-19. “Kegiatan lomba hanya perwakilan dua instansi Pemkab Kubar saja, yakni Dispora dan Dinas Pertanian. Ini juga sebagai ajang silaturahmi antar ASN. Tak lepas juga mengedepankan protokol kesehatan,” terang Petrus. Diakuinya, Oltrad peninggalan leluhur yang saat ini sudah jarang dimainkan, apalagi di kalangan milenial. Banyak diantara mereka yang tidak tahu permaianan tersebut, karena tersingkir oleh gadget. Oltrad harus dilestarikan. Ingat olahraga prestasi kan sudah jelas arah pembinaannya,” tutur dia. Maka, untuk kembali menggairahkan serta membangkitkan oltrad ini, lanjutnya diawali oleh kalangan ASN. Peserta invitasi juga diikuti oleh PNS yang mewakili masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Oltrad, lanjutnya bisa digelar kapan saja, tanpa harus menunggu momentum khusus. Oltrad yang saat ini digelar, kata Petrus, tidak hanya upaya melestarikan, akan tetapi sekaligus menjadi ajang silaturahmi antar sesama ASN Pemkab Kubar. Ketika jalinan silaturhami semakin erat, pada gilirannya bakal berpengaruh positif terhadap ASN, meningkatkan saling kerjasama, meningkatkan kinerja. “Disatu sisi ikut melentasikan oltrad, di lain sisi memupuk kebersamaan yang semakin erat. Komunikasi antar pegawai semakin bagus, etos dan semangat kerja tentu akan meningkat,” jelas dia. (luk)
Tags :
Kategori :

Terkait