Balikpapan, nomorsatukaltim.com- Langkah Alfredo Vera membesut Arema FC tinggal selangkah lagi. Dikabarkan, Senin 19 April 2021, Vera akan mendatangani kontrak bersama Singo Edan. Benarkah?
Kepindahan Vera dari Persiba ke Arema tampaknya akan berjalan mulus. Selagi Persiba selaku klub terakhir Vera, turur mendukung langkah pelatih berpaspor Argentina itu memiliki karier yang lebih baik.
Kini, tinggal bagaimana Arema dan Vera menyelesaikan negoisasi mereka. Dikatakan Vera, sampai berita ini dirilis, belum terjadi kesepakatan final antara dirinya dengan klub asal Malang itu.
Namun komunikasi keduanya makin intens. Seturut Vera yang mengaku memiliki beberapa syarat jika nantinya dipercaya membesut Singo Edan. Belum diketahui apa detail permintaan Vera itu. Namun bisa dipastikan bahwa Vera ingin memastikan kariernya di tim yang bermarkas di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang itu berjalan mulus.
"Tunggu beberapa hari (tanda tangan kontrak). Senin keputusan finalnya. Karena ada beberapa poin yang saya minta ke manajemen Arema. Tapi kalau tidak jadi, saya tetap di Persiba,“ kata Vera kepada nomorsatukaltim.com, Minggu 18 April 2021.
Mantan juru taktik Persebaya Surabaya dan Persipura tersebut menambahkan. Sebelum kesepakatan dengan Singo Edan tercapai. Ia masih akan berstatus sebagai pelatih Persiba. Hal itu disepakati dirinya bersama manajemen Persiba sebelum melanjutkan pembicaraan dengan Arema.
“Kalau tidak ada tanda tangan, semua belum pasti. Jadi tunggu saja,” jelasnya.
Sebelumnya presiden klub Persiba Balikpapan Gede Widiade memberi lampu hijau pada Vera jika memang tertarik dengan proyek di Arema. Karena kenaikan kelas seperti itu, akan bagus untuk karier kepelatihannya di Indonesia.
"Kalau diminati Arema pasti saya dorong. Itu kan prestasi kenaikan grade dari Liga 2 ke Liga 1," tegasnya.
Selain Vera, Persiba sudah lebih dulu kehilangan dua pemain. Irsan Lestaluhu yang memilih memperkuat Borneo FC, dan Rahmanudin yang pergi ke Persita Tangerang. Sementara di jajaran pelatih ada Yanuar "Begal" Hermansyah berlabuh ke Rans Cilegon FC. (fdl/ava)