Encek Firgasih. (Eko/DiswayKaltim)
Sangatta, DiswayKaltim.com - Sekretariat DPRD Kutim akan menggelar pelantikan unsur pimpinan dewan. Lusa, Kamis, (10/10/2019).
Kepastian pelantikan, usai diterbitkannya SK pimpinan definitif DPRD Kutim 2019-2024. Yang diteken Gubernur Kaltim Isran Noor. Agenda akan dihelat di ruang Sidang Paripurna DPRD Kutim. Acara dimulai pukul 10.00 Wita.
Sekretaris DPRD Kutim, Suroto membenarkan rencana tersebut. "Ada 750 undangan pada acara pelantikan. Adapun nama-nama yang dilantik, Hj Encek UR Firgasih dari partai PPP sebagai ketua DPRD Kutim. Asti Mazar Bulang dari partai Golkar sebagai Wakil Ketua I DPRD Kutim. Wakil Ketua II DPRD Kutim dari partai NasDem yaitu Arfan," ujarnya.
Sekwan Kutim, Suroto. (DiswayKaltim)
Suroto berujar, usai pelantikan unsur pimpinan definitif. Dilanjutkan pengambilan sumpah janji, untuk satu anggota DPRD susulan.
"Yaitu Adi Sudianto dari partai Golkar. Karena waktu pelantikan secara kolektif Adi tidak hadir karena menunaikan ibadah haji," jelas Suroto.
Adapun yang melantik Adi sudianto, nantinya Ketua DPRD Kutim Encek UR Firgasih. Itu dilakukan setelah unsur pimpinan definitif DPRD Kutim dilantik Ketua Pengadilan Negeri Sangatta. (Oke)