Dankolakops : Satgas Pamtas Harus Beri Dampak Positif

Jumat 22-01-2021,23:29 WIB
Reporter : bayong
Editor : bayong

Mahulu, nomorsatukaltim.com – Komandan Korem 092/Maharajalila,  Kaltara Brigjen TNI Suratno, yang juga Komandan Komando Pelaksana Operasi (Dankolakops) Satgas Pamtas RI-Malaysia, berpesan kepada seluruh personel TNI  Pos Komando Teknis (Poskotis) Kecamatan Long Bagun, Mahulu.

Yaitu kepada Batalyon Infanteri (Yonif) 614/RJP yang dipimpin Mayor Inf Indar Irawan SE MHan agar mampu membawa kehadiran prajurit TNI memberi dampak postif. “Agar setiap prajurit Satgas Pamtas RI-MLY di Poskotis Long Bagun tanggap dan cermat situasi, deteksi dini, cegah dini, lapor cepat, serta atasi dini,” paparnya. Selain itu juga menjaga martabat dan kehormatan TNI, kemudian beradaptasi dan melakukan komunikasi sosial dengan masyarakat, melalui budaya dan adat istiadat daerah. “Bahkan melakukan tindakan untuk menjaga keamanan NKRI sesuai prosedur. Tanamkan jiwa korsa yang tinggi,” pintanya. Ia juga berharap seluruh prajurit TNI Satgas-Pamtas mampu memperhatikan faktor  keamanan daerah itu. “Patuhi protokol kesehatan COVID-19, dan evakuasi jika ada anggota TNI dan masyarakat daerah yang sakit terkena COVID-19,” jelas Brigjen TNI Suratno. Menurutnya, sesuai dengan komitmen pemerintah menumbuhkan ekonomi masyarakat wilayah perbatasan. Kepada prajurit yang baru bertugas diperbatasan, segera beradaptasi. “Lakukan komunikasi sosial melalui budaya dan adat istiadat daerah,” tandasnya. Untuk diketahui, Yonif Raider Khusus 614/Raja Pandita atau Yonif RK 614/RJP adalah Yonif berkualifikasi Raider dibawah komando Brigif Raider 24/Bulungan Cakti, Kodam VI/Mulawarman.(imy/boy)
Tags :
Kategori :

Terkait