PHKT Dukung Penghijauan, Bantu Bibit Tanaman di Talagasari

Rabu 02-12-2020,15:09 WIB
Reporter : Y Samuel Laurens
Editor : Y Samuel Laurens

Balikpapan, Nomorsatukaltim.com - Kantor Utama Pertamina Hulu Kalimantan Timur (PHKT) yang berada di Komplek Pasir Ridge Balikpapan Kelurahan Telaga Sari, Kecamatan Balikpapan Kota terletak di sekitar Hutan Kota Telagasari Balikpapan. Dengan kondisi tersebut pihaknya berkomitmen mendukung pelestarian Hutan Kota Telagasari Balikpapan serta penghijauan di sekitar wilayah Kelurahan Telagasari.

Sejalan dengan hal tersebut, dalam rangka turut mendukung program Pemerintah Kota Balikpapan untuk gerakan Penghijauan, Kebersihan, dan Kesehatan di lingkungan Kelurahan Telagasari, Pertamina Hulu Kalimantan Timur (PHKT) memberikan bantuan bibit tanaman untuk keperluan penghijauan di sekitar wilayah Kelurahan Telagasari, yakni berupa 50 bibit tanaman bayam, 50 bibit brokoli, 50 bibit singkong hias, dan 30 bibit tanaman tri color.

Bantuan bibit diterima langsung oleh Lurah Telagasari, Wahyu Mulia Donny Saputra, S.Stp di kantor Kelurahan Telagasari pada tanggal 15 Oktober 2020 lalu. Pada kesempatan tersebut pihak kelurahan menyampaikan terima kasihnya kepada perusahaan atas bantuan bibit yang diberikan untuk masyarakat Telagasari. Disampaikan juga bahwa Kelurahan Telagasari telah ditunjuk sebagai peserta lomba CGH (Clean, Green and Healthy) tahun 2020 yang merupakan bagian dari program Pemerintah Kota Balikpapan. Nantinya sebagian dari bibit bantuan tersebut akan digunakan untuk berpartisipasi pada lomba CGH tersebut. Selain itu, Kelurahan Telagasari berencana menjadikan RT.38 Kelurahan Telagasari sebagai kampung buah, maka bantuan bibit tanaman ini menjadi awal teralisasinya rencana tersebut.

Sementara itu Pjs.Manager Relations PHKT, Mira Tripuspita menyatakan besar harapannya bahwa bantuan bibit tersebut menjadi langkah awal berkelanjutan bagi masyarakat Telagasari dalam menjalani program penghijauan di wilayah tersebut, serta memberikan dukungan bagi Kelurahan Telagasari dalam partisipasinya pada lomba CGH. “Kami terus berkomitmen dalam mendukung pemerintah dan masyarakat Kelurahan Telagasari dalam melakukan pelestarian dan pengelolaan lingkungan sehingga memberi nilai tambah bagi lingkungan dan masyarakat sekitarnya” Ungkap Mira.

PHKT terus mendukung program pelestarian lingkungan dan keanekaragaman hayati yang ada di sekitar kantor dan sekitar Hutan Kota Telagasari Balikpapan, hal ini sebagai salah satu bentuk kepedulian dalam melanjutkan dukungan kepada pemerintah dan masyarakat dalam menjaga dan melestarikan Hutan Kota Telagasari Balikpapan dan sekitarnya sebagai Paru Paru Kota Balikpapan. (adv/sam)

Tags :
Kategori :

Terkait