Dibuka untuk Wisman

Rabu 02-12-2020,10:03 WIB
Reporter : admin3 diskal
Editor : admin3 diskal

TANJUNG REDEB, DISWAY- Sejak dibuka Agustus 2020, kunjungan wisata ke Berau hanya untuk wisatawan domestik. Desember ini, rencana dibuka untuk wisatawan mancanegara (Wisman).

Hanya saja, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Berau, Masrani tetap akan memperhatikan perkembangan kasus COVID-19. Kalau toh dibuka, katanya, selain mematuhi standar protokol kesehatan, juga ada pembatasan. Sebab pada hari libur nasional, yakni Natal dan tahun baru, diperkirakan wisatawan domestik dan mancanegara memilih Berau untuk berwisata. “Kami lakukan pembatasan. Kuota dan durasi kunjungan,” ungkapnya, Senin (30/11). Sekadar diketahui, hingga Oktober tahun 2019, ada 174.605 kunjungan domestik dan 3.416 wisatawan mancanegara. Turun untuk wisatawan domestik. Namun meningkat untuk wisman dibanding 2018. Pada 2018, wisatawan domestik yang berkunjung ke Berau sebanyak 283.294 orang. Sementara wisman 2.586 orang. “Tahun ini tentu menurun drastis, sebab destinasi wisata ditutup beberapa bulan,” ungkapnya. Data Badan Pusat Statistik Kaltim, triwulan III 2020 wisatawan mancanegara turun hingga 94,44 persen dibandingkan triwulan III 2019. Diungkapkan, total objek wisata (darat) Berau sebanyak 176, dan lebih 100 spot diving. Jumlah itu akan bertambah. Sebab Disbudpar akan melakukan pengembangan di pedalaman. Tidak hanya di kepulauan. “Di Merabu ada pegunungan kars,” tandasnya. Untuk destinasi unggulan Berau, katanya, masih Kepulauan Derawan dan Maratua. Disusul daerah selatan Berau. Sepanjang arah ke Bidukbiduk. Destinasi wisata di wilayah itu adalah bakungan besar atau dikenal dengan coconut virgin. “Di daerah ini, 95 persen pengunjung tamu asing,” jelasnya. Menurutnya, destinasi bakungan besar belum dilirik wisatawan domestik karena biaya besar. (*)
Tags :
Kategori :

Terkait