Tembalang Masih Ditutup

Senin 30-11-2020,10:24 WIB
Reporter : admin3 diskal
Editor : admin3 diskal

TANJUNG REDEB, DISWAY - Sejumlah objek wisata di Berau telah dibuka. Namun air terjun Tembalang, di Kampung Tepian Buah, Kecamatan Segah masih ditutup.

Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Kampung Tepia Buah, Mulyono mengatakan, penutupan air terjun Tembalang karena khawatir pandemik COVID-19 yang masih terus terjadi di Berau. "Pembukaan objek wisata air terjun Tambalang melihat kondisi. Sebelum dibuka, kami akan menggelar rapat atau pertemuan dengan aparat kampung," katanya, Minggu (29/11). Penutupan objek wisata air terjun Tembalang ditutup Agustus 2020. Selama penutupan, pihak pengelola melakukan pembenahan sejumlah fasilitas. Seperti perbaikan jalur tracking, swafoto, tempat istirahat dan pembangunan gazebo. Sebenarnya, kata Mulyono, banyak wisatawan berencana berkunjung. Sebab objek wisata unggulan di Berau seperti Derawan, Maratua, dan Bidukbiduk telah dibuka. Namun pihaknya masih tetap menutup. "Hasil rapat dengan berbagai kalangan, air terjun Tembalang belum bisa dibuka. Untuk mencegah penularan COVID-19 di Kecamatan Segah, khususnya di Kampung Tepian Buah," terangnya. Pria yang menjabat Kasi Pemerintahan Kampung Tepian Buah itu menerangkan, air terjun Tembalang rencananya dibuka Desember 2020. Dengan menerapkan protokol kesehatan (Prokes) sesuai instruksi pemerintah. Diungkapkan, penutupan objek wisata berpengaruh terhadap pendapatan masyarakat dan pendapatan asli kampung (PAK). Karena tak ada retribusi. Menuju air terjun Tembalang, wisatawan bisa menyewa ketinting dengan tarif Rp 20 ribu hingga Rp 40 ribu pergi-pulang. Juga bisa dengan jalur darat dengan jarak 12 kilometer atau sekira 20 menit perjalanan menggunakan roda empat atau dua. (ZZA).
Tags :
Kategori :

Terkait