Peremajaan 80 Ribu Terealisasi
Senin 30-11-2020,10:19 WIB
Reporter : admin3 diskal
Editor : admin3 diskal
TANJUNG REDEB, DISWAY - Target Dinas Perkebunan Berau meremajakan 80 ribu tanaman lada tercapai. Pada lahan seluas 100 hektare. Program dibiayai APBN dan APBD Provinsi Kaltim.
Kepala Seksi Rehabilitasi dan Peremajaan Dinas Perkebunan Berau, Joko Suhartono mengatakan, selain lahan seluas 100 hektare di Merancang Ulu, juga rehab lahan seluas 70 hektare di Merancang Ilir.
Menurutnya, rehabilitasi lahan serta program peremajaan untuk meningkatkan produksi tanaman lada. Usia yang sudah tua, katanya, tingkat produksi berkurang.
“Kami bantu petani agar kembali produktif," ucapnya kepada Disway , Jumat (27/11).
Produksi tanaman lada berdasarkan rekapitulasi per September 2020 sebesar 53,5 ton biji kering. Dengan luas areal tanam lada 2.568 Ha.
“Untuk harga lada yang sempat anjlok di angka Rp30 ribu per kilogram, kini naik Rp45 ribu sampai Rp 50 ribu per kilogram,” ungkapnya.
Joko menilai, kegiatan yang sama tahun depan anggarannya berkurang. Hal itu akan berimbas pada program, terutama yang bersumber dari APBD Berau.
“Jika tahun ini Rp 7 miliar, kemungkinan anggaran Disbun Berau hanya Rp 1 miliar sampai Rp 2 miliar. Dibagi pada tiga bidang,” paparnya.
Joko Suhartono menjelaskan, peremajaan di Merancang Ulu satu, hektare dibantu 800 pohon lada. Artinya peremejaan 80 ribu pohon. Sebab peremajaan pada lahan seluas 100 hektare. (*)
Tags :
Kategori :