ASN Diminta Patuhi Protokol Kesehatan

Selasa 11-08-2020,10:37 WIB
Reporter : admin3 diskal
Editor : admin3 diskal

Wabup Berau Agus Tantomo menjadi pembina apel di jajaran ASN di lingkungan Sekretariat Kabupaten Berau, Senin (10/8).

Tanjung Redeb, Disway - Wakil Bupati Berau, Agus Tantomo menekankan pentingnya penerapan protokol kesehatan pencegahan COVID-19 saat memimpin apel pagi jajaran Aparatur Sipil Negar (ASN) di lingkungan Sekretariat Kabupaten (Setkab) Berau, Senin (10/8) kemarin.

Karena ASN harus menjadi pionir dalam menerapkan protokol kesehatan.

Pandemik COVID-19, ditegaskan Agus, masih belum berakhir.

Bahkan di beberapa daerah sudah masuk hingga ke lingkup instansi pemerintah. Tidak sedikit pejabat daerah hingga aparatur sipil negara yang terkonfirmasi positif COVID-19.

Sehingga pentingkan ASN menerapkan protokol kesehatan.

Baik bekerja maupun beraktivitas.

“Belakangan ini ada kecenderungan bahwa covid-19 sudah timbul di cluster perkantoran dan ini menurut saya penting untuk menjadi perhatian kita bersama,” jelasnya.

Tags :
Kategori :

Terkait