Perpustakaan Berau Masuk Nominasi Nasional

Jumat 07-08-2020,10:08 WIB
Reporter : admin3 diskal
Editor : admin3 diskal

TIM Penilai Kaltim saat mengunjungi perpustakaan SMA 2 Berau beberapa waktu lalu. SMA 2 kini masuk nominasi 15 besar lomba perpustakaan tingkat nasional.

Tanjung Redeb, Disway – Perpustakaan SMA Negeri 2 dan Harapan Bangsa Kampung Pegat Bukur mengikuti perlombaan tingkat nasional, mewakili Kaltim. Setelah meraih juara pertama tingkat provinsi beberapa waktu lalu.

Setelah melalui tahapan penilaian, perpustakaan Kampung Pegat Bukur masuk dalam nominasi 6 besar. Sedangkan Perpustakaan SMA Negeri 2 berada di posisi 15 besar, bersama perpustakaan dari berbagai provinsi se-Indonesia. Perpustakaan Berau tengah bersiap bertarung di grand final.

Sekretaris Perpustakaan dan Kearsipan Berau, Ali Sadikin Atma menyampaikan, masuk 15 besar, perpustakaan SMA Negeri 2 ditetapkan Perpustakaan Nasional sesuai dengan surat Nomor 229/4.1/PPM.00.02/XII/2020 yang ditujukan kepada Dinas Perpustakaan Kaltim.

Perpustakaan SMA 2 Berau telah melalui tahapan seleksi, dengan mengirimkan berkas langsung kepada panitia ditingkat pusat. Selanjutnya, akan mengikuti penilaian visitasi lapangan oleh dewan juri.

Dikatakan Mantan Kepala Bidang Mutasi dan Pengadaan Pegawai BKKP Berau ini, SMA Negeri 2 akan bersaing dengan 14 perpustakaan sekolah dari beberapa provinsi, seperti Yogjakarta, Jakarta, Gorontalo, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Lampung, NTB, Riau Sulawesi Tenggara, Sumatera Selatan dan Sumatera Utara.

“Alhamdulillah, perpustakaan sekolah Berau kembali masuk dalam nominasi nasional, dan kembali mendapat juara,” ungkapnya.

Sementara, perpustakaan Harapan Bangsa Kampung Pegat Bukur masuk dalam nominasi 6 besar nasional, sesuai dengan surat perpustakaan nasional Nomor 2299/4.1/PPM.00.00/VII.2020 tentang Informasi Hasil Evaluasi Lomba Perpustakaan Umum Terbaik Desa/Kelurahan Tingkat Nasional Tahun 2020.

Melalui surat tersebut, tim juri nasional telah menetapkan perpustakaan harapan Bangsa Kampung Pegat Bukur lolos dalam nominasi 6 besar.

Kemudian akan mengikuti tahapan seleksi visitasi lapangan. Terkait waktunya, pihaknya masih menunggu informasi lebih lanjut dari tim perpustakaan nasional.

“Untuk waktu pelaksanaan visitasi masih menunggu, karena menyangkut pandemik COVID-19,” ungkapnya.

Saat ini, pihaknya terus melakukan pembinaan dan pendampingan kepada perpustakaan yang tengah bersiap mengikuti visitasi lapangan lomba perpustakaan nasional. Baik perpustakaan SMA 2 maupun Kampung Pegat Bukur untuk memberikan yang terbaik. Tidak hanya kedua perpustakaan ini, namun secara kontinyu pendampingan terus diberikan dengan bersinergi dengan stakeholder terkait.

“Alhamdulillah setiap tahun Berau selalu menjadi yang terbaik di Kaltim dan terus menunjukkan prestasi terbaiknya ditingkat nasional,” tandasnya. (humas/APP)

Tags :
Kategori :

Terkait