‘Dalam Ingatan Festival’ Konser Perayaan Akhir Tahun Paling Meriah di Kota Samarinda
Dalam Ingatan Festival hadir di Kota Samarinda sebagai konser perayaan akhir tahun paling meriah.-Rama/Nomorsatukaltim-
SAMARINDA, NOMORSATUKALTIM - Dalam Ingatan Festival hadir di Kota Samarinda, Minggu, 28 Desember 2025 sebagai ajang perayaan akhir tahun yang paling meriah.
Dengan menampilkan line up yang bukan ‘kaleng-kaleng’ sejumlah musisi nasional siap mengguncang warga Kota Tepian di penghujung tahun.
Tidak hanya menampilkan konser musik, Dalam Ingatan Festival menghadirkan konsep berbeda dengan adanya Boxing Day yakni pemberian hadiah amal serta rekreasi masyarakat yang dikemas dalam satu lifestyle entertainment.
Founder Dalam Ingatan Festival, Tengku Syarif mengatakan, dirinya ingin memberikan experience berbeda kepaa penikmat festival musik di Samarinda agar tidak hanya menonton musik saja.
BACA JUGA: Konser CPS 2025 Pecah! Penampilan For Revenge Jadi Pusat Hajatannya Patah Hati
Menurutnya banyak aktivitas yang bisa dilakukan dalam festival dan bisa menjadi core memory seseorang sehingga tidak mudah dilupakan.
“Biasanya festival musik di Samarinda hanyak menampilkan festival musik tetapi kami mencoba menghadirkan pengalaman lain, salah satunya aktivitas urban lifestyle. Selain itu, 100 persen keuntungan dari penjualan merchandise akan didonasikan ke pihak yang membutuhkan,” jelasnya.
Murphy Radio, band asal Kota Tepian yang saat ini sedang naik daun menjadi pembuka di Dalam Ingatan Festival, dengan ketukan semangat ala genre math rock yang dibawakan, mengantarkan para penonton larut dalam kemeriahan festival.
Selanjutnya, hentakkan semangat dari Stand Here Alone memanaskan gairah warga Samarinda dan semakin memeriahkan acara perayaan akhir tahun tersebut.
BACA JUGA: Doyan Ngopi? Jangan Berlebihan! Ini Batas Aman Harian Menurut Ahli Gizi Agar Tetap Sehat
Lautan penonton yang mencapai ribuan orang tersebut ikut bernyanyi serempak, membuktikan bahwa Samarinda kini menjadi pasar yang sangat potensial bagi musisi nasional.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

