Vera Peringatkan Pemain Tak Boleh Cedera

Vera Peringatkan Pemain Tak Boleh Cedera

Pemain Persiba diharapkan kembali tidak dalam kondisi cedera. (Andi Hafizh/ Disway Kaltim)

Balikpapan, DiswayKaltim.com- Kompetisi Liga 2 dikabarkan bergulir Oktober mendatang. Sejauh ini memang belum banyak klub yang mengumpulkan pemain untuk latihan perdana di tengah pandemi. Hanya PSMS Medan dan Sulut United yang sudah latihan. Namun dengan komposisi pemain yang tidak lengkap.

Persiba Balikpapan saat ini belum ada gerakan untuk menyambut kompetisi Liga 2 2020. Jika memulai lagi pada Juli. Tim asuhan Alfredo Vera itu hanya punya waktu dua bulan untuk kembali membentuk tim. Maklum saja, sekira empat bulan skuad Beruang Madu tak latihan bersama.

"Ya saya pikir waktu dua bulan itu sangat cukup untuk persiapan tim," ujar Vera kepada Disway Kaltim, Kamis (2/7/2020).

Tapi sejauh ini Vera belum ada komunikasi dengan manajemen terkait kapan mulai mengumpulkan pemain. Apalagi pandemi COVID-19 masih terlalu berisiko untuk latihan  bersama kembali. Namun Vera tetap memberikan porsi latihan dengan mengontrol pemain lewat video.

Terpenting baginya, semua pemain mesti dalam keadaan bugar. Setidaknya memudahkan dirinya dalam membangun kembali chemistry antar pemain. Karena secara teknis semua pemain sudah pernah latihan sebelum pandemi.

"Yang perlu menjadi perhatian pemain tidak boleh cedera," tambah mantan pelatih Persipura Jayapura itu.

Sebelumnya Vera tak mempersoalkan terkait format kompetisi yang diubah. Sistem grup home turnamen bukan menjadikan masalah bagi Persiba. Dirinya pun pernah mengalami hal serupa sewaktu melatih Persebaya Surabaya di Liga 2 2017 lalu. Bajul Ijo (julukan Persebaya) pun diantarkan promosi ke Liga 1.

"Kalau kompetisi seperti itu kita harus siap," ujar pelatih berdarah Argentina itu.

Memang sejauh ini Persiba belum berani mengambil keputusan untuk mengumpulkan pemain. Selain belum ada keputusan resmi PSSI terkait regulasi. Ditetapkannya Balikpapan sebagai zona merah penyebaran COVID-19 juga bisa jadi batu sandungan. (fdl/ava)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: