Kini 13 Orang di Liga Inggris Positif COVID-19

Kini 13 Orang di Liga Inggris Positif COVID-19

Banner resmi EPL untuk lawan corona. (dok.premierleague)

LONDON – Liga Premier Inggris pada Rabu (3/6) membuat pernyataan resmi terkait pengujian corona pada seluruh pemain dan staf klub Liga Inggris.

"Liga Premier hari ini dapat mengonfirmasi bahwa pada hari Senin 1 Juni dan Selasa 2 Juni, 1197 pemain dan staf klub diuji untuk COVID-19. Dari jumlah tersebut, satu orang dari salah satu klub dinyatakan positif.”

"Pemain atau staf klub yang hasil tesnya positif akan melakukan isolasi sendiri selama tujuh hari.”

Sehari setelah rilis itu, Tottenham Hotspur muncul dan mengakui jika satu orang positif yang dimaksud adalah bagian dari klub London itu. Sayangnya tim asuhan Jose Mourinho itu enggan membuka identitas orang tersebut. Juga tak disebutkan apakah ia merupakan pemain atau staf klub.

"Kami telah diberitahu oleh Liga Premier bahwa kami telah menerima satu tes positif untuk COVID-19 setelah putaran pengujian terbaru di Pusat Pelatihan kami.

"Karena kerahasiaan medis, nama individu tidak akan diungkapkan.”

"Mereka saat ini tidak menunjukkan gejala dan sekarang akan terisolasi sendiri selama tujuh hari, sesuai dengan protokol Liga Premier, sebelum menjalani pengujian lebih lanjut.”

"Kami akan terus secara ketat mematuhi protokol Return to Training Liga Premier, yang memastikan bahwa Pusat Pelatihan kami tetap merupakan lingkungan kerja yang aman dan bebas virus."

Sejauh ini, pihak Liga Inggris telah melakukan lima putaran pemeriksaan. Melibatkan 5.879 orang pemain dan staf. 13 orang telah dinyatakan positif dari rangkaian tes ini. (ava)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: