Bola Tangan Kaltim Optimis Gelar Kejurprov Bulan Ini

Bola Tangan Kaltim Optimis Gelar Kejurprov Bulan Ini

ABTI Kaltim wacanakan Kejurprov bulan ini. (Dok/Disway kaltim)

Samarinda, Diswaykaltim.com - Tim bola tangan Kalimantan Timur langsung tancap gas di hari ketiga lebaran Idulfitri. Kebugaran fisik atlet menjadi acuan mengapa Pengurus Provinsi (Pengprov) Asosiasi Bola Tangan Indonesia (ABTI) Kaltim mengintruksikan segera menggelar latihan pasca lebaran.

"Tapi masih latihan mandiri. Intensitas tentu meningkat jika dibanding saat Ramadan lalu. Seperti push up yang sebelumnya 75 kali, sekarang jadi 150 kali. Gerakan lain juga seperti itu," kata atlet bola tangan Kaltim, Bagus Tirta Prakoso, Senin (1/6/2020).

Selain untuk menjaga kebugaran fisik dan kemampuan teknik. Kini atlet bola tangan sedang bersiap untuk mengikuti Kejurprov. Rencananya, agenda tersebut akan diadakan pada pertengahan atau akhir bulan ini. Tentu sembari menunggu intruksi dan izin dari KONI Kaltim.

"Kalau terealisasi, maka Kejurprov nanti akan jadi seleksi terakhir bagi pemain senior untuk masuk tim inti PON," jelas atlet yang pada Kejurprov nanti akan bermain di kategori senior dan junior tersebut.

Mengingat pentingnya ajang tersebut, maka atlet harus mempersiapkan diri semaksimal mungkin. Melewatkan kesempatan ini sama artinya membuang peluang tampil di PON 2021 mendatang.

Wacana latihan gabungan pun sudah direncanakan. Setelah Kejurprov, tim inti dan pelapis akan kembali menggelar latihan gabungan seperti semula. Yakni membagi dua tim, Balikpapan dan Samarinda. Lalu dua pekan sekali akan berkumpul di Hotel Atlit Samarinda.

"Baru sebatas itu. Soal protokol kesehatan seperti apa saat latihan gabungan nanti saya pribadi belum tahu," tuturnya.

Atlet Sea Games bola tangan tersebut sangat berharap Kota Samarinda dan Balikpapan sudah bisa menerapkan new normal agar agenda latihan bisa kembali dilakukan. Bagaimanapun, dua bulan berlatih tanpa sesi games membuat atlet mulai kehilangan sentuhan dan chemistry pertandingan. (gol/ava)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: