BI Karantina Uang 14 Hari, Pastikan Steril dari Virus

BI Karantina Uang 14 Hari, Pastikan Steril dari Virus

Karantina uang yang disetor ke BI dipastikan tidak mengganggu perputaran uang. Masyarakat pun diminta tidak takut menggunakan uang dalam transaksi. (Andi m Hafizh/Disway Kaltim) Balikpapan, DiswayKaltim.com – Bank Indonesia mengambil langkah karantina untuk memastikan uang yang didistribusikan ke masyarakat aman dari kemungkinan paparan virus corona (COVID-19). Langkah karantina adalah upaya memutus rantai penyebaran virus melalui media uang yang berpindah dari tangan ke tangan. Kepala Perwakilan Bank Indonesia Balikpapan Bimo Epyanto menyebut, setiap setoran uang yang diterima BI akan dikarantina selama 14 hari. Kemudian dilanjutkan dengan penyemprotan disinfektan sebelum dilakukan pengolahan dan didistribusikan kembali ke masyarakat. “Langkah yang dilakukan oleh Bank Indonesia itu untuk mengurangi risiko penyebaran COVID-19. Dimana uang yang masuk ke BI disimpan terlebih dahulu di tempat tertentu selama periode tersebut, kemudian diolah,” kata Bimo, Selasa (17/3). Menurutnya, dengan langkah-langkah yang dilakukan tersebut, termasuk mengarantina uang dalam periode tertentu tidak akan memengaruhi perputaran uang yang beredar di masyarakat. “Dampak nettonya tidak ada karena uang yang masuk ke BI sebagian besar uang yang lusuh kemudian diganti dengan uang layak edar,” ujarnya. Bimo menekankan masyarakat tidak perlu takut menggunakan uang tunai di tengah wabah corona. Karena yang terpenting menjaga kebersihan dan kesehatan sesuai anjuran. “Tidak perlu khawatir dan takut. Karena BI sudah mengambil langkah-langkah untuk mencegah penyebaran virus tersebut,” tekannya. Sementara itu, sejumlah perbankan juga telah menerapkan protokol khusus untuk mencegah penyebaran wabah virus corona. Beberapa rangkaian yang dilakukan dengan membersihkan area-area terbuka khususnya di area pelayanan maupun pada mesin ATM sebelum jam pelayanan dibuka. Menyediakan hand sanitizer, serta menggunakan masker maupun pemeriksaan suhu saat nasabah akan masuk ke bank. (fey/eny)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: