Rekonstruksi Dugaan Pembunuhan di Kafe Balikapan Utara, Keluarga Korban Histeris

Rekonstruksi Dugaan Pembunuhan di Kafe Balikapan Utara, Keluarga Korban Histeris

Seorang perempuan dari keluarga korban menangis dalam rekonstruksi dugaan kasus pembunuhan wanita di sebuah kafe di Balikpapan, pada Senin (3/1/2025). -chandra/disway-

BALIKPAPAN, NOMORSATUKALTIM – Ibu Suri (bukan nama sebenarnya) tak kuasa menahan tangis. Emosinya meletup. Menyaksikan rekontruksi pembunuhan anaknya, di sebuah kafe di Jalan Indrakila, Kelurahan Gunung Samarinda Baru, Balikpapan Utara, Senin 3 Februari 2025.  

“Sakit hati saya,” kata Ibu Suri, melihat MR (21), tersangka pembunuhan anaknya RA (19) dikeluarkan dari mobil tahanan.

Garis polisi terpasang di pintu kafe tersebut. Sekitar pukul 10.37 Wita, pihak kepolisian bersama tersangka yang berinisial MR sampai di lokasi guna mempersiapkan gelar rekonstruksi tersebut. Pihak Kejaksaan Negeri (Kejari) Balikpapan juga hadir dalam agenda ini.

Sementara itu, di luar TKP, para warga dan pengguna jalan memadati area tersebut untuk menyaksikan. Dalam rekonstruksi ini pihak yang dihadirkan antara lain: 7 orang saksi, pemeran korban dan beberapa keluarga korban turut.

BACA JUGA:Motif Pembunuhan Karyawan Kafe di Balikpapan, Emosi karena Sering Diejek

BACA JUGA:Rekonstruksi Adegan Pembunuhan Oleh Oknum TNI, Tak Ada Fakta Baru

“Ada apaan sih? Saya kira razia tilang,” celetuk seorang pengguna jalan.

Rekonstruksi pun berakhir sekitar pukul 12.25 Wita. Pada saat tersangka digiring keluar dari TKP, sontak beberapa orang langsung menyerang dan kericuhan tak terhindarkan. Kata-kata kasar dan makian tak terhindarkan, ditujukan kepada tersangka karena perbuatannya.

“Keji,” teriak para warga yang menonton.

Beberapa keluarga korban yang turut hadir pun tak kuasa menahan amarah hingga kehilangan kendali.

BACA JUGA:Selama Tiga Hari Warga Diminta Pasang Umbul-Umbul Peringati HUT Balikpapan Ke-128

BACA JUGA:Bisa Langsung Dicetak, Berikut ini Link Download Umbul-umbul HUT Kota Balikpapan ke-128

Bahkan Ibu Suri yang mengenakkan jilbab coklat, yang diduga ibu korban, sempat terkapar sembari menyematkan umpatan kepada tersangka saat diamankan di mobil patroli petugas.

Akibat dari kericuhan ini, dua orang pria diamankan dengan menggunakan mobil jenis minibus Daihatsu Grandmax milik petugas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: