Matheus Pato Tolak Tawaran Thailand dan China Demi Borneo FC

Matheus Pato Tolak Tawaran Thailand dan China Demi Borneo FC

Matheus Pato menolak tawaran bermain di Thailand dan China karena hatinya tertambat di Borneo FC.-(Foto/ IG Matheus Pato)-

SAMARINDA, NOMORSATUKALTIM – "Saya ingin kembali ke Samarinda".  Itulah kalimat pertama yang diucapkan Matheus Pato saat ditanya mengapa memilih Borneo FC dibanding tawaran dari klub-klub luar negeri.

Striker asal Brasil itu menolak peluang bermain di Kuwait, Thailand, bahkan China, demi kembali mengenakan seragam Pesut Etam.

Sejak resmi kembali bergabung dengan Borneo FC pada 11 Januari 2025, Pato langsung menunjukkan kontribusinya. 

Dalam 4 pertandingan awal, ia telah mencatatkan 1 gol dan 1 assist, meski sebagian besar memulai laga dari bangku cadangan.

BACA JUGA: Kalahkan PSS Sleman dengan Skor Tipis 1-0, Borneo FC Naik ke Posisi 7 Klasemen

BACA JUGA: Klub Wajib Mainkan Pemain U-22, Peluang Emas bagi Bintang Muda Borneo FC

"Saya sangat senang bisa kembali ke Borneo. Berada di lapangan untuk membantu tim sangat berarti, terutama merasakan dukungan dari para penggemar," ujar Pato.

Baginya, Samarinda bukan sekadar tempat bermain, melainkan rumah yang selalu memberikan kenyamanan. 

"Saya selalu mendapat sambutan hangat dari semua orang di sini. Itu sangat berarti bagi saya," tambahnya.

Sebelum kembali ke Samarinda, pria berusia 29 tahun itu sempat mendapat sejumlah tawaran dari klub luar negeri. Namun, hatinya masih tertambat di Pesut Etam.

BACA JUGA: Persiba Vs Sumut United, Beruang Madu Berharap Tuah Main di Kandang

BACA JUGA: Laga Perdana Kontra Sumut United, Ini Jadwal Lengkap Persiba di Babak 6 Besar

"Saya mendapat beberapa tawaran dari Kuwait, Thailand, bahkan klub di Tiongkok yang bermain di divisi dua. Namun, saya ingin kembali ke Samarinda. Saya berbicara dengan agen saya untuk berkomunikasi dengan bos Nabil (Nabil Husein, Presiden Borneo FC) agar saya bisa kembali ke sini," ungkapnya.

Menurut Pato, Borneo FC saat ini berada dalam kondisi yang sangat bagus. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: