Duka di Awal Tahun 2025, 4 Rumah di Berau Hagus Terbakar
Kebakaran rumah di Jalan Nusantara RT 03 Kelurahan Gayam, Kecamatan Tanjung Redeb, Kabupaten Berau.-(Disway/Rizal)-
BERAU, NOMORSATUKALTIM - Duka di awal tahun 2025 dialami oleh warga di Jalan Nusantara RT.03, Kelurahan Gayam, Kecamatan Tanjung Redeb, Kabupaten Berau.
Sebanyak 4 rumah, hangus terbakar pada hari Rabu, 1 Januari 2025. Kebakaran tersebut mengakibatkan 3 rumah rusak berat dan 1 rumah rusak ringan.
Kebakaran terjadi sekitar pukul 21.45 WITA, diawali dengan api yang muncul di rumah milik Irwan, seorang PNS berusia 42 tahun.
Api dengan cepat membesar dan menyebar ke rumah-rumah di sekitarnya yakni milik Salim (58 tahun) dan Junaidi (57 tahun).
Warga sekitar kejadian, Herman mengatakan, warga pun berupaya memadamkan api menggunakan peralatan seadanya.
Tapi karena konstruksi bangunan rumah yang terbuat dari kayu, api cepat menyebar.
"Ada empat rumah yang terbakar. Salah satu rumah dalam keadaan kosong ditinggal pemiliknya liburan," katanya.
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Berau, Nofian Hidayat mengatakan, pihaknya menurunkan sebanyak tujuh unit mobil damkar dengan satu mobil komando untuk berupaya memadamkan api tersebut.
“Yang terbakar ada 4 rumah, 3 rumah rusak berat dan 1 rumah rusak ringan,” ungkap Nofian, Kamis (2/1/2024).
Beruntung tidak ada korban jiwa akibat kejadian tersebut, namun menurut Nofian, kondisi cuaca, jalan yang sempit dan listrik masih dalam kondisi menyala memengaruhi jalannya proses pemadaman.
"Kebakaran ini diduga berasal dari salah satu rumah yang kosong dan sedang ditinggal pemiliknya berlibur," ujarnya.
Namun, Nofian menegaskan, penyebab kebakaran tersebut masih dalam penyelidikan pihak Polres Berau, selaku instansi terkait.
“Kami belum bisa pastikan. Yang jelas penyebabnya dalam penyelidikan pihak kepolisian,” tegasnya.
Sementara, Kasat Samapta Polres Berau, AKP Ridwan Lubis menerangkan, dari pihak kepolisian, Unit Turjawali Sat Samapta Polres Berau sedang bekerja untuk mengungkap penyebab kejadian musibah kebakaran tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: