KPU Mahulu Terima Berkas Pendaftaran, Bulan-Fathra Jadi yang Pertama

KPU Mahulu Terima Berkas Pendaftaran, Bulan-Fathra Jadi yang Pertama

Dihadiri ribuan pendukung, pasangan Bulan-Fathra jadi kandidat pertama injak karpet merah KPU Mahulu-(Disway Kaltim/Iswanto)-

MAHULU, NOMORSATUKALTIM - Pasangan bakal calon Bupati dan wakil Bupati Mahulu, Novita Bulan dan Artya Fathra Marthin (Bulan-Fathra) menjadi kandidat pertama yang mendaftar sebagai peserta Pilkada 2024 pada Rabu (28/8/2024).

Proses pendaftaran pasangan yang diusung partai Gerindra ini turut dihadiri para pendukung mereka dari lima kecamatan se-Kabupaten Mahulu.

Tampak pasangan yang memiliki hastag PRIMA ini mengenakan kostum berwarna biru muda. Mereka tiba di kantor KPU pada pukul 15.20 Wita.

Pasangan tersebut disambut oleh seluruh komisioner KPU untuk kemudian melakukan sesi pendaftaran dan penyerahan berkas sesuai persyaratan yang ditentukan.

Novita Bulan mengaku optimis akan menang di kontestasi Pilkada Mahulu yang digelar pada 27 November mendatang.

BACA JUGA : Bapaslon Independen, AYL-AZA Resmi Mendaftar ke KPU Kukar

Menurutnya, partai Gerindra menjadi salah satu partai yang memiliki suara pemenang terbanyak di Mahulu pada Pileg beberapa waktu lalu.

Partai Gerindra berhasil mendapatkan delapan kursi di DPRD.

“Kami optimis menang. Apalagi Partai Gerindra punya basis suara besar di Pileg kemarin mencapai 8.000 lebih suara. Jadi tinggal menambah sedikit suara saja untuk menang besar di Kontestasi Pilkada ini,” ucap Novita Bulan.

Ia juga meyakini bahwa, kolaborasi dengan Fathra tentunya menjadi peluang besar untuk mendapat dukungan dari masyarakat.

Apalagi Fathra juga memiliki pengalaman sebagai anggota DPRD Kaltim selama dua periode.

“Kami berdua ini sama-sama memiliki pengalaman. Pak Fathra pernah menjabat sebagai anggota DPRD Kaltim dua periode. Kemudian saya juga pernah menjabat anggota DPRD di Mahulu dan menjadi ketua. Sehingga sangat yakin menang dan mampu membangun Mahulu,” ujarnya.

BACA JUGA : Diiringi Musik Rebana Fahmi - Ikhwan Resmi Mendaftar ke KPU Paser

Keduanya juga berkomitmen untuk mewujudkan kemajuan pembangunan secara inklusif pada semua sektor.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: