Hadapi PSM Makassar di Stadion Batakan, Manajer Borneo FC: Tandang Rasa Kandang
Manajer Borneo FC Dandri Dauri. -istimewa-
SAMARINDA, NOMORSATUKALTIM – Borneo FC ingin pertahankan pucuk klasemen saat bertandang melawan PSM Makassar, Jumat 29 Maret 2024 mendatang. Hal itu disampaiakn manajer tim Borneo FC Dandri Dauri.
“Tentunya Kalau berbicara target, kami tetap mengincar tiga poin penuh dalam laga nanti,” tegasnya, Rabu 20 Maret 2024.
Khusus laga melawan PSM nanti, klub berjuluk Pesut Etam itu akan bermain dimainkan di Stadion Batakan, Balikpapan. Disebut Dandri ini adalah laga spesial. Meski berstatus sebagai tamu, namun bermain di Stadion Batakan yang merupakan homebase sementara kedua tim terasa berbeda. Dandri menyebutnya seperti laga tandang rasa kandang. Kemenangan tetap dibidik dengan target bisa mengunci posisi pertama klasemen sebelum memasuki fase empat besar.
BACA JUGA:Borneo FC-Unmul Kerja Sama, Gandeng Mahasiswa Praktekan Ilmu di Training Center
“Walau PSM nanti jadi tuan rumah tapi tetap rasa kandang, ini yang harus kita manfaatkan,” ucapnya.
Ditegaskan Dandri, keinginan untuk bisa mengunci puncak klasemen di pekan ke-30, diharapkan membuat para punggawanya bisa lebih mempersiapkan diri di babak Championship Series. Dengan demikian, pelatih juga bisa lebih leluasa melakukan rotasi untuk menjaga kebugaran pemain.
“Yang jelas kami tetap akan melakukan rotasi, tapi itu diserahkan kepada pelatih sebagai domainnya,” ungkap Dandri.
Dandri juga menyinggung beberapa pemain yang cedera seperti Wiljan Pluim. Diketahui, pemain depan itu alam cedera saat melawan Persebaya pekan lalu. Dandri menyebut Wiljan masih dalam proses pemulihan. Ia juga melihat kemauan yang kuat dari sang pemain untuk bisa pulih lebih cepat.
BACA JUGA:Meski Menang, Pelatih Borneo FC Mengaku Permainan Tim Belum Memuaskan
“Kalau cederanya tidak ada masalah. Tapi, intinya kami mau yang terbaik disiapkan untuk empat besar,” tuturnya.
Sementara itu, skuad asuhan Pieter Huistra ini mendapatkan jatah liburan dari tanggal 15-21 Maret nannti, Dandri memberikan waktu rehat yang cukup panjang ini sebagai momentum untuk kumpul keluarga di Bulan Ramadan ini.
“Biar anak-anak ini segar juga pikirannya, jadi kami liburkan dulu sebelum laga berikutnya melawan PSM Makassar di Batakan," pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: