Jay Idzes dan Thom Haye Sudah ‘Gatal’ Ingin Perkuat Timnas Indonesia
Jay Idzes dan Thom Haye Sambangi GBK, Jumat 29 Desember 2023.-PSSI-
NOMORSATUKALTIM - Jay Idzes dan Thom Haye mengaku sudah tak sabar bermain untuk timnas Indonesia, usai mengunjungi Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jumat 29 Desember 2023.
Diketahui Jay Idzes yang bermain di klub Serie B Italia, Venezia. Ia telah merampungkan proses naturalisasinya, sedangkan Thom Haye bermain di klub Eredivisie Heerenveen, masih dalam proses naturalisasi, dan telah melakukan medical check up di RS Mitra Keluarga Cibubur, Jawa Barat.
Setelah sampai di stadion kebanggan Indonesia, mereka berdecak kagum atas kemegahan stadion peninggalan Presiden Soekarno ini.
“Ini sangat besar, aku tidak sabar untuk bermain di sini, bersama timnas Indonesia,” kata Jay dikutip laman PSSI.
Bukan hanya Jay yang kagum kemegahan dan keindahan Stadsion berkapasitas 77 ribu penonton lebih, hal serupa juga dilontarkan Thom Haye.
"Stadion yang bagus, sama seperti Jay, saya sudah tidak sabar tampil di sini bersama timnas Indonesia," cetus Thom.
Seperti diketahui Jay Noah bernama lengkap Jay Noah Idzes telah resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).
Setelah dirinya selesai melakukan pengambilan sumpah dan janji setia pewarganegaraan Republik Indonesia di Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, Kamis kemarin, 28 Desember 2023.
Proses naturalisasi Idzes sendiri berlangsung singkat.
Pada awal Desember ini Komisi III dan X DPR RI menyetujui pengajuan naturalisasi keduanya, sehari berselang Paripurna DPR mengetuk palu persetujuan.
Jay merupakan pemain belakang yang lahir pada 2 Juni 2000 di Mierio, Belanda. Pria berpostur 191 cm ini memiliki darah Indonesia dari kakek dan neneknya. Setelah jadi WNI, Jay Idzes mengaku senang dan antusias menjalani tahapan-tahapan proses menjadi WNI.
“Perasaan saya senang, tentu saja. Akhirnya saya bisa menyelesaikan prosesnya dengan baik dan menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). Ini adalah hari yang luar biasa dan saya dalam kondisi baik,” kata Idzes.
Idzes juga berterima kasih kepada Ketum PSSI Bapak Erick Thohir juga pemerintah Indonesia.
“Saya siap memberikan segalanya untuk negara ini. Saya sudah tidak sabar ingin bergabung dengan tim dan bermain untuk Indonesia,” kata Idzes
Setelah menjalani pengambilan sumpah dan janji setia pewarganegaraan Republik Indonesia di Kanwil Kemenkumham, Jay Idzes langsung menuju kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil serta kantor Imigrasi untuk mengurus KTP dan paspor.
Sehari Jay Idzes resmi menjadi Wartga Negara Indonesia, Thom Haye datang ke Indonesia menjalani sesi medical check up di RS Mitra Keluarga Cibubur, Jawa Barat, Jumat pagi, 29 Desember 2023.
Selama kurang lebih 3 jam, dia menjalani serangkaian tes kesehatan untuk mengecek kondisi fisiknya saat ini. Pengecekan kondisi kesehatan menjadi salah satu agenda penting dalam proses naturalisasi.
"Ya semua berjalan lancar, setelah sampai di Indonesia saya istirahat yang cukup untuk menjalani tes hari ini. Satu tahap sudah saya lewati. Terima kasih Mitra Keluarga, mereka banyak membantu saya tadi dalam menjalani medical check up,” kata Thom.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: