Yakin Nih, Juve Makin Bagus Tanpa Ronaldo dan Pirlo?
Bukti lain kemerosotan Juve musim ini terlihat dari kolektivitas gol mereka. Dari 11 pertandingan, Dybala cs baru mampu melesakkan 15 gol, dan kebobolan gol dengan jumlah yang sama. Bahkan, tak satu pun pemain Bianconeri yang nangkring dalam 11 teratas daftar pencetak gol terbanyak.
Atas rentetan hasil negatif ini, Allegri tahu diri. Angan-angan Scudetto tak lagi berada dalam kepalanya. Yang ia harapkan kini, tim besutannya bisa tampil konsisten dulu. Bukan konsisten kalah seperti dua laga terakhir tentunya.
"Kami akan menyeret diri kami keluar dari situasi ini. Tidak ada gunanya mengasihani diri sendiri, itu tidak akan membantu, kami hanya perlu fokus pada apa yang perlu kami lakukan dan kemudian segalanya akan beres dengan sendirinya," ujarnya dikutip dari DAZN.
Dalam kefrustasiannya, Allegri tak segan mengkritik timnya sendiri sebagai tim papan tengah!
"Kami harus menerima kenyataan bahwa saat ini kami adalah tim papan tengah," cetusnya.
Cepat bangkit lagi, ya, Juventus. Posisi 4 besar di akhir musim masih bisa kali, direbut dari AS Roma. AVA
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: