Lapas Kelas IIA Balikpapan Gelar Razia Handphone

Lapas Kelas IIA Balikpapan Gelar Razia Handphone

Balikpapan, nomorsatukaltim.com – Lapas Kelas IIA Balikpapan menggelar razia di seluruh kamar hunian, Rabu (22/9) malam lalu. Tujuannya untuk mendukung Zero Handphone (HP).

Kepala Lapas Klas IIA Balikpapan, Pujiono Selamat mengatakan, giat razia ini berdasarkan komitmen kerja dalam membersihkan alat-alat yang dilarang berada di dalam setiap ruang hunian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). "Jajaran pemasyarakatan berkomitmen dan siap untuk membersihkan HP di dalam Lapas dan Rutan," ujar Kepala Lapas Kelas IIa Pujiono, Kamis (23/9/2021). Baca juga:  Gini Cerita Mahasiswi Samarinda Aborsi Janin Sendiri, Si Pacar Ngakunya Dihina Keluarga Adapun sasaran penggeledahan adalah barang-barang terlarang yang tercantum dalam Peraturan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Nomor 6 tahun 2013, tentang Tata Tertib Lembaga Pemasyarakatan dan Rumah Tahanan Negara. "Dalam kegiatan penggeledahan yang dilakukan di seluruh kamar hunian Lapas Klas IIA Balikpapan, hanya ditemukan barang bukti berupa sendok, paku, dan potongan kuku," jelasnya. Pujiono menambahkan, pihaknya akan secara terus-menerus melakukan kegiatan penggeledahan disetiap kamar hunian WBP, ini ditujukan untuk meminimalisir timbulnya gangguan keamanan dan ketertiban.  "Sehingga keadaan Lapas Balikpapan selalu dalam keadaan aman dan kondusif," tutupnya. (bom/boy)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: