Peringati HUT Ke-76 RI, Warga Waru PPU Hormat Bendera di Tengah Jalan

Peringati HUT Ke-76 RI, Warga Waru PPU Hormat Bendera di Tengah Jalan

PPU, nomorsatukaltim.com - Sikap nasionalis ditunjukkan warga di Kecamatan Waru, Penajam Paser Utara (PPU).

Selama beberapa saat semua kegiatan berhenti. Mereka melakukan penghormatan di jalan-jalan dalam peringatan detik-detik proklamasi. Hal itu terjadi sekira 3 menit mulai pukul 11.17 - 12.00 Wita, Selasa (17/8/2021). Camat Waru, Aria Rafi menuturkan aksi ditunjukkan untuk menumbuh rasa persatuan. Adapun dalam pelaksanaannya kantor-kantor instansi baik pemerintah maupun swasta diminta untuk turut membunyikan sirine atau suara penanda sebelum dikumandangkannya lagu Indonesia Raya. Termasuk rumah ibadah. "Ide ini datang dari masyarakat. Agar semua warga turut merasakan peringatan hari kemerdekaan ke-76 ini," ucapnya. Inisiator kegiatan ini ialah Rofiqul Ihwan. Ia yang juga Katib Suriah PCNU PPU itu mengatakan dalam situasi pandemi seperti sekarang rasa kebangsaan tak boleh surut. Karena biasanya saat kemerdekaan itu selalu diisi dengan berbagai kegiatan. "Awalnya, kami berencana mengadakan upacara rakyat seperti tahun-tahun sebelumnya. Tapi karena situasi pandemi dan adanya ketentuan PPKM, akhirnya kami geser menjadi sekedar hormat bendera yang dilakukan oleh seluruh warga masyarakat," jelasnya. Jadi saat sirine mulai dinyalakan, warga yang berada di dalam rumah langsung ke luar. Begitupun yang sedang di luar, sedang dalam perjalanan. Mereka segera menghentikan kendaraannya. Kemudian saat lagu kebangsaan itu diputarkan di kantor desa, masjid dan gereja, dengan sigap melakukan hormat bendera yang banyak berdiri di setiap sudut desa. "Jadi warga yang ada di 3 desa dan 1 kelurahan yang ada di Waru, dengan bantuan teman-teman dan juga babinsa dan bhabinkamtibmas dan yang lainnya mengarahkan warga melakukan penghormatan di rumahnya masing-masing atau di titik-titik lokasi tertentu," terang pria yang akrab disapa Gus Rofiq ini. (rsy/zul)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: