Daftar Pilkada Kukar, Seno Aji Siap Mundur dari Anggota DPRD Kaltim
Sekjen DPD Gerindra Kaltim mengembalikan formulir penjaringan di DPC Gerindra Kukar. (Rafii/DiswayKaltim) Kukar, DiswayKaltim.com - Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPD Gerindra Kaltim Seno Aji siap bertarung pada pilkada Kukar 2020. Tanda keseriusannya dengan mengembalikan formulir penjaringan. Di Sekretariat DPC Gerindra Kukar, Selasa (22/10/2019). Seno merupakan anggota DPRD Kaltim dapil Kukar. Ia berhasil mengantongi 10.546 suara. Dari total 501086 suara di dapil Kukar. Berbekal itu ia mengaku percaya diri maju. "Kalau saya memang sedikit merata di seluruh wilayah Kukar," ucap Seno . Lumbung suara Seno merata di beberapa daerah. Seperti Tenggarong, Tenggarong Seberang. Kemudian daerah pesisir seperti Anggana, Sanga-sanga, Samboja, dan Muara Badak. Keinginan maju juga merupakan arahan dari Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. Instruksinya adalah kader partai harus maju dalam kontestasi Pilkada. Baik di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota. Ia menyatakan siap mundur dari posisinya sebagai anggota DPRD Kaltim. Diketahui ia sebagai ketua Badan Kehormatan (BK) dan anggota Komisi III DPRD Kaltim. (mrf/boy)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: