Persiba Bisa Rekrut Fachri untuk Liga 2

Persiba Bisa Rekrut Fachri untuk Liga 2

Balikpapan, nomorsatukaltim.com- Persiba Balikpapan hingga saat ini masih membutuhkan dua pemain lagi. Penjaga gawang dan bek kiri. Ya, pasca ditinggalkan Rahamanudin dan Irsan Lestaluhu dua posisi tersebut masih lowong.

Padahal selama pemusatan latihan Persiba menerima pemain trial. Sayang Satriawan Eka Putra (kiper) dan Tedi Berlian (kiri) gagal memenuhi ekspatasi coach Alfredo Vera. Pasca dicoretnya Tedi Berlian, Persiba mendatangkan Sedek Sanaky. Statusnya juga sama, yakni seleksi. Sejauh ini pemain asal Maluku itu cukup membuat Vera tersenyum. Tinggal dilihat perkembangannya selama beberapa hari ke depan. ”Pelatih memang masih butuh bek kiri. Makanya Sedek didatangkan,“ kata Sekretaris Tim Persiba Rahmad Sumanjaya. Sedangkan di posisi kiper, sementara Persiba mencoba Fachri. Kiper asal Balikpapan yang langsung didaratkan ke Jakarta. Statusnya musim lalu memang pemain magang. Tapi bukan tidak mungkin dia bisa naik tingkat sebagai pemain Persiba untuk mengarungi Liga 2 musim ini. “Kita lihat dulu si Fachri ini. Statusnya kan magang. Kalau dia bisa tunjukan kemampuan, dan bagus bisa kita pakai untuk kiper ketiga,” tambah Rahmad. Di sisi lain Persiba harus puas ditahan imbang tim PON Maluku Utara, 1-1. Pada laga uji coba yang berlangsung di Pancoran Soccer Field itu Persiba menurunkan semua pemainnya. Mengingat bermain dengan 3x30 menit. Skuat Beruang Madu unggul lebih dulu melalui kaki Mei Handoko. Sebelum akhirnya disamakan oleh lawan. (fdl2)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: