Lagi, Borneo FC Pinjamkan Pemain Muda

Lagi, Borneo FC Pinjamkan Pemain Muda

Samarinda, nomorsatukaltim.com- Demi memberikan jam bermain pemain muda. Borneo FC kembali membuat skema peminjaman pemain. Sebelumnya Irsan Lestaluhu dipinjam Persipura Jayapura. Menyusul kemudian adalah stopper masa depan Borneo FC, Wiranto yang di pinjamkan ke klub Liga 2 Persijap Jepara.

Usaha yang dilakukan manajemen Borneo FC tak luput dari pembentukan generasi pesepak bola profesional dengan skill mumpuni. Meski Wiranto harus memperkuat tim kasta kedua, harapanya dia makin matang seiring terpenuhinya jam bermain yang didapatkan. Apalagi saat ini Pesut Etam juga sedang fokus memperbaiki kedalaman lini pertahanan yang digawangi Javlon Gusseynov. Bersama dengan Wildansyah, Nurdiansyah dan Andika Kurniawan di posisi bek tengah. Sementara di sisi bek kanan dan kiri juga terdapat nama baru seperti Safruddin Tahar, Rifad dan Marcho Sandy. Nama-nama tersebut memungkinkan Wiranto kesulitan bersaing untuk mendapatkan posisi starting eleven. Alasan itulah yang membuat manajemen mengambil keputusan dengan meminjamkan pemain muda. Farid Abubakar mengatakan seluruh pemain yang membela Borneo FC memang sedang dicarikan skema terbaik. Baik itu kepentingan klub maupun individu pemain. Agar semuanya bisa merasakan tingginya persaingan di kompetisi liga Indonesia. “Kami memikirkan bagaimana pemain muda di tim ini bisa berkembang. Makanya kami cari jalan dengan meminjamkan pemain muda ke klub lain. Paling tidak, mereka bisa merasakan ketatnya persaingan dalam pertandingan meski tidak di Liga 1,” kata manajer tim ini. Ditambahkan Farid setiap pemain yang masuk dalam skema peminjaman itu, sekembalinya ke Samarinda sudah dalam kondisi terbaik. Mengaplikasikan pengalaman tanding yang mereka dapatkan dari tim yang mereka bela saat ini. Termasuk ketiga pemain yang juga dipinjamkan ke Rans Cilegon United yakni  Ilhamsyah, Muhammad Iksan dan Rifal Lastori. “Yang jelas kami berharap pemain yang dipinjamkan bisa menjadi bagian utama di tim barunya. Agar saat mereka kembali ke Borneo FC, mereka sudah memiliki pengalaman dan kematangan dalam bermain,” jelas Farid. (frd/fdl)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: