Afkot Balikpapan Dapatkan 20 Nama Awal untuk Pra Porprov

Afkot Balikpapan Dapatkan 20 Nama Awal untuk Pra Porprov

Balikpapan, nomorsatukaltim.com- Asosiasi Futsal Kota (Afkot) Balikpapan mulai menatap serius Pra Porprov. Mereka memastikan hanya akan mengirim atlet terbaik Kota Balikpapan di ajang kualifikasi itu. Makanya, dibuat seleksi berlapis untuk mendapat talenta terbaik.

Cabor futsal Balikpapan sedang berhitung hari jelang penyelenggaraan Pra Porprov tahun ini. Langkah mereka bermain di putaran final Porprov tahun depan memang berat. Karena KONI Balikpapan mensyaratkan hanya peraih emas dan perak Pra Porprov saja yang diberangkatkan ke Berau.

Karenanya, Afkot Balikpapan cepat bergerak. Harusnya persiapan awal berupa seleksi pemain sudah dilakukan pada Februari lalu. Tapi tertunda karena regulasi yang dikeluarkan pemkot dalam upaya mereka mempersempit ruang penyebaran virus corona.

Baru pada Jumat 2 April lalu mereka bisa menghelat seleksi pertama. Berlangsung di Lapangan Futsal Balikpapan Sport Centre (BSC). Terhitung selama dua hari seleksi ada 125 pemain yang cari peruntungan.

“Ini seleksi tahap awal. Sementara kami mengambil 20 pemain. Sebenarnya ini seleksi lanjutan akhir Februari lalu yang terhenti karena ada imbauan PPKM,“ ujar Ketua Afkot Balikpapan Zulfakar melalui Sekretaris Umum Joko Prayanto.

Dari seleksi tahap pertama itu, 20 nama sudah diamankan. Dan sudah masuk proyeksi persiapan tim jelang Pra Porprov. Tapi dalam perjalanannya nanti, tetap aka nada sistem promosi degradasi.

Afkot Balikpapan masih membuka peluang pemain futsal Balikpapan lain untuk menembus tim Pra Porprov. Melalui tahapan seleksi lagi ke depannya. Karena cabor futsal Kota Minyak, selain menargetkan lolos ke Porprov. Juga tak ingin hanya menjadi penggembira saja di Berau nanti.

“Pasti ada lagi, kalau memang dibutuhkan dan akan melakukan seleksi selanjutnya,” ujarnya.

Terkait jadwal Pra Porprov sendiri, masih menanti kabar dari Asosiasi Futsal Provinsi Kaltim. Namun begitu, Balikpapan tetap memulai persiapan karena ada potensi babak kualifikasi diadakan dalam waktu dekat.

“Jadi kalaupun diadakan dalam waktu dekat. Tim sudah siap. Karena persiapan sudah dilakukan, itu yang paling penting,” tegasnya. (fdl/ava)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: