Inkado Balikpapan Raih Peringkat 3 Kejurnas Karate
Balikpapan, nomorsatukaltim.com- Satu per satu cabor di Kaltim mulai ‘ngegas’ di kancah nasional. Usai libur lama akibat pandemi. Setelah muaythai Kaltim memborong medali di Kejurnas di Kendari. Kali ini, Inkado Balikpapan ikut unjuk gigi.
Pada kejurnas karate bertajuk Kejurnas Esa Unggul Cup 2 yang berlangsung pada 26-28 Maret. Di mana Jakarta menjadi penyelenggara event yang digelar virtual ini. Balikpapan yang diwakili Inkado Balikpapan berhasil meraih juara ketiga. Usai mengamankan 5 medali. Dengan rincian 2 medali emas, 1 perak, dan 2 perunggu.
Medali emas dan perunggu diraih pada kategori beregu dan perorangan. Sedangkan perak diperoleh dari kategori beregu. Di kelas pra pemula.
"Semua diraih pada kelas Kata. Jadi penyelenggara Jakarta. Kita secara virtual untuk kelas Kata," ujar pelatih Inkado Balikpapan Siswoyo, Jumat 2 April lalu.
Sebagai senpai (guru karate), Siswoyo sangat puas dengan kinerja atletnya. Pada kejurnas tersebut, persaingannya memang sangat ketat. Karena selain diikuti seluruh perguruan di bawah naungan Forki, juga diikuti beberapa klub karate ternama. Seperti Young Rider dan Pegasus yang sempat merepotkan.
Atas hasil ini, Siswoyo melihat ada potensi besar di cabor karate Balikpapan. Karenanya, ia berharap ada perhatian lebih dari Federasi Olahraga Karate-Do Indo (Forki) Balikpapan.
Senada, Ketua Keluarga Sabuk Hitam Inkado Balikpapan Wayan Sarna setuju jika dibilang perkembangan karate di Balikpapan cukup tinggi. Termasuk keberadaan Inkado Balikpapan sebagai salah satu perguruan yang bisa jadi sarana anak-anak Balikpapan menempa diri dan berprestasi.
"Perkembangan ini bisa jauh lebih maju dengan pembinaan. Terkoordinasi dengan baik dengan orang tua atlet juga. Tanpa dukungan orang tua atlet juga tidak bisa berjalan," ujar Wayan.
Sementara itu Ketua Inkado Balikpapan Muslimin Amin bilang. Hasil tersebut merupakan awal yang bagus. Terutama di kelas Kata. Seperti pada multi event 2018 lalu. Inkado turut menyumbangkan atlet pada Porprov di Kutai Timur.
"Ke depan mereka akan kita siapkan di ajang nasional lagi. Ada charity. Rencana 18-20 April. Target kami lima besar," tegasnya.
Terkait persiapan Pra Porprov sejauh ini perguruan Inkado kata Muslimin, sangat siap. Namun soal siapa yang akan mewakili Kota Balikpapan kelak. Tetap akan melalui proses penjaringan. Yang hingga saat ini masih menunggu waktu dari Pengkot Forki Balikpapan. (fdl/ava)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: