Ini Rincian Harta Kekayaan Walikota Rizal Effendi
Walikota Balikpapan, Rizal Effendi. (DiswayKaltim). Balikpapan, DiswayKaltim.com - Walikota Rizal Effendi, termasuk pejabat. Yang rutin melaporkan harta kekayaannya. Pelaporan harta kekayaan, dilakukan melalui Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN). Yang kemudian masuk dalam database KPK. Per 6 November 2012, Walikota Rizal hartanya sebesar Rp 3.011.906.575. Pada Juli 2015 totalnya bertambah menjadi Rp 3.218.575.446. Kemudian per 12 Maret 2019, kekayaan Rizal yang dilaporkan ke KPK naik. Nilainya menjadi Rp 4.580.999.909. Selama tujuh tahun, harta Rizal bertambah sekitar Rp 1,5 miliar. LHKPN Walikota Balikpapan Rizal (KPK). Berikut rincian harta kekayaan Rizal. Yang dilaporkan per 12 Maret 2019: Harta berupa tanah dan bangunan, terdiri dari 13 item. Nilainya dari Rp 12 juta - Rp 650 juta per item. Total semuanya mencapai Rp 2.873.392.000. Harta berupa alat transportasi dan mesin, terdiri dari 8 item. Dari Rp 40 juta - Rp 125 juta. Totalnya, sebesar Rp 528.000.000. Harta bergerak lainnya sebesar Rp 230.000.000. Kas dan setara kas sebesar Rp 696.401.853. Harta lainnya, Rp 253.206.056. Total harta kekayaan Rizal yang dilaporkan ke KPK, sebesar Rp 4.580.999.909. (rap)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: