Pra Porprov Voli 2021 Belum Dijadwalkan

Pra Porprov Voli 2021 Belum Dijadwalkan

Samarinda, nomrosatukaltim.com – Penyelenggaraan Pra Porprov cabor bola voli masih belum dapat dipastikan. Pengprov Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Kaltim baru akan menentukan tanggal dan tempat penyelenggaraannya usai rakernas bulan depan.

Alasannya adalah, agar agenda Pra Porprov tidak terbentur dengan jadwal yang disusun PB PBVSI. Karena baik turnamen dan kompetisi bola voli tingkat nasional baru akan disusun pada rakernas itu. Sehingga sangat riskan jika menentukan jadwal Pra Porprov Kaltim lebih awal.

“Masih menunggu kalender nasional, baik itu kejurprov, kejurnas, dan lain sebagainya. Termasuk Pro Liga juga bakal dibahas pada agenda rapat itu,” terang Azhari, sekum PBVSI Kaltim.

Pada 22 Januari lalu PBVSI sendiri tengah merayakan hari jadinya yang ke-66. Sejak didirikan pada tahun 1955 silam. Azhari berharap momen HUT ini bisa jadi simbol kebangkitan cabor voli. Yang tengkurap hampir sepanjang tahun lalu karena pandemi.

“Bersyukur pembinaan masih tetap terlaksana,” imbuhnya.

Pengprov  PBVSI Kaltim sendiri bukan tanpa kegiatan tahun lalu. Usai menggelar Kejurprov U-19 pada awal tahun. Desember 2020 lalu juga diselenggarakan pelatihan untuk pelatih lokal. Yang diikuti pelatih bola voli dari seluruh daerah di Kaltim.

 “Diikuti 25 pelatih dan 28 wasit. Semua daerah berhaarap segera bergulir kejuaraan, namun bagaimna pun kita harus mengantongi izin terlebih dahulu seiring COVID-19 yang semakin tinggi angka penyebarannya,” pungkasnya. (frd/ava)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: