Farida Mencalonkan Diri Jadi Ketua Pengprov FOPI

Farida Mencalonkan Diri Jadi Ketua Pengprov FOPI

Balikpapan, nomorsatukaltim.com- Pada 19 Desember mendatang bakal digelar Musyawarah Provinsi Luar Biasa (Musprovlub) Federasi Olahraga Petanque Indonesia (FOPI) Kaltim. Penjaringan bakal calon sudah mulai dilakukan panpel.

Satu nama mencuat. Farida Abdul Hadi punya ambisi untuk menjadi Ketua FOPI Kaltim selama empat tahun ke depan. Wanita yang kini menjabat ketua pengkot FOPI Balikpapan ingin membawa cabor petanque bisa populer.

Selain itu, dukungan dari berbagai pengcab sudah dia kantongi. Sehingga Farida percaya diri bakal melenggang ke kursi Ketua FOPI Kaltim. Ada enam dari delapan pengcab menyatakan dukungan untuk dirinya.

"Iya memang saya berniat mencalonkan diri. Alhamdulillah. Beberapa pengcab sudah menyatakan dukungannya. Semoga nanti bisa dilancarkan," katanya kepada nomorsatukaltim.com, Selasa 15 Desember 2020.

Memang diakui Farida cabor asal Perancis tersebut memang masih kalah populer dengan olahraga lainnya. Seperti bulu tangkis, sepak bola, hingga bola tangan. Hal itu membuat dirinya tertantang. Yang nantinya juga menjadi pekerjaan rumah pengurus selanjutnya.

Andai terpilih dia mengaku bakal menjalin komunikasi dengan guru olahraga di seluruh tingkatan sekolah. “Kami ingin olahraga ini diperkenalkan sedini mungkin. Jika memungkinkan nanti kita akan rutin gelar turnamen antar pelajar,” tambahnya.

Selain itu meningkatkan kualitas pelatih  juga jadi target Farida nanti. Terlebih mendorong agar cabor petanque bisa dipertandingkan pada Popda dan Popnas. Pada Musprovlub yang berlangsung di Hotel Grand Sawit Samarinda itu Farida tak sendiri. Sumarlani juga bakal mencalonkan. Musprovlub pun diprediksi berjalan demokratis demi FOPI yang lebih baik. (fdl/ava)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: