Borneo FC Rekrut Penyerang Asal Spanyol, Siapa Dia?

Borneo FC Rekrut Penyerang Asal Spanyol, Siapa Dia?

Samarinda, nomorsatukaltim.com – Setelah beberapa musim terakhir Borneo FC Samarinda mempercayakan lini depan mereka ke penyerang asing asal Benua Amerika. Di lanjutan Liga 1 2020/2021 nanti Pesut Etam akan menyuguhkan hal baru. Karena sang penyerang asing anyar adalah punggawa asal Negeri Matador, Spanyol.

Tanda-tanda itu ditunjukan sang presiden klub, Nabil Husein di unggahan Twitternya. Nabil mentweet bendera Spanyol diikuti emotikon oke. Sinyal itu menjadi pertanda besar bahwa tim asal Samarinda itu sudah sepakat mengikat punggawa asing asal negaranya Fernando Torres itu.

Nomorsatu Kaltim dapat mengonfirmasi bahwa pemain anyar yang dimaksud berposisi sebagai penyerang. Menggantikan peran yang ditinggalkan Fransisco Torres yang hengkang dengan kesepakatan bersama.

Sementara manajemen masih malu-malu untuk mengungkap sosok penyerang terbarunya tersebut. Eks jurnalis FourFourTwo dan Fox Sport, Aun Rahman memanaskan rumor. Dengan ia melempar nama Rufino Segovia.

“Tampaknya rumor soal Rufino Segovia memanas,” Kata Aun Rahman membalas tweet Nabil Husein.

“Penyerang Spanyol itu bisa jadi akan menuju Indonesia,” tambahnya.

Sontak pernyataan Aun itu memancing spekulasi baru. Terutama dari publik Malaysia. Karena Rufino sendiri saat ini membela panji Selangor FA.

Dari catatan Transfermarkt, Rufino pernah bermain untuk Atletico Madrid B, Real Valladoid B, dan beberapa tim Spanyol lainnya. Ia lalu hijarh ke raksasa Hongkong, Kitchee FC pada Januari 2016 lalu. Dan mempersembahkan sepasang piala domestik.

https://twitter.com/nabilhusein17/status/1338004071932809216

Penyerang Spanyol lalu hijrah ke Asean dengan membela Selangor FA. Di sana, ia bermain sebanyak 29 kali dengan menorehkan 17 gol dan 4 asis. Di musim teranyar, pemain kawakan itu tampil tumpul dengan hanya menorehkan 1 gol dari 6 laga di Liga Malaysia.

Melihat track recordnya. Serta usia sang pemain yang sudah 35 tahun. Rasanya Rufino Segovia tidak menjadi opsi ideal bagi Borneo FC Samarinda. Karena dengan jadwal ekstra ketat dan permainan menguras tenaga ala Mario Gomez. Merekrut Rufino tentu bukanlah keputusan tepat. Sulit membayangkan Pesut Etam melakukan spekulasi yang begitu besar seperti itu. Sementara mereka beberapa kali merekrut pemain asing yang tidak tepat. Sehingga tentu mereka mengambil pelajaran dari situ.

Terlebih dari beberapa informasi yang kami himpun, sang penyerang Spanyol itu belum pernah bermain di Asia Tenggara. Tapi apa pun itu, potensi kejutan bisa saja terjadi dalam beberapa hari ke depan.

Sementara itu, dalam beberapa pekan terakhir, Borneo FC Samarinda diketahui melakukan perburuan pada beberapa penyerang asing asal Eropa. Keputusan ini dibuat berdasarkan keperluan taktik sang pelatih, Mario Gomez yang memang menginginkan pemain yang mobile. Pandai mencetak gol dan fasih membantu pertahanan.

Pemain asal Eropa dianggap mampu mengakomodir keperluan taktik Gomez yang memang memiliki kecenderungan Eropa sentris itu. (frd/ava)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: