Kejurprov Sepeda Sport 2020 Kemungkinan Batal

Kejurprov Sepeda Sport 2020 Kemungkinan Batal

Balikpapan, nomorsatukaltim.com- Kejurprov sepeda sport harusnya bisa digelar di Balikpapan dalam waktu dekat.

Namun adanya pandemi membuat Pengprov Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Kaltim belum mengeluarkan rekomendasi. Ya, Balikpapan yang mengajukan sebagai tuan rumah belum juga dapat lampu hijau.

Kemungkinan besar Kejurprov tersebut batal. Pengkot ISSI Balikpapan pun berencana menggelar Kejurkot. Mengingat sport sepeda merupakan cabang olahraga yang tidak ada kontak fisik. Sehingga masih memungkinkan digelar.

"Nanti November kemungkinan Kejurkot. Tidak ada masalah karena tidak ada kontak fisik. Kalau Kejurprov melibatkan daerah lain. Semoga bisa segera terlaksana Kejurkot," kata Wakil Ketua I Pengkot ISSI Balikpapan, Tri Handoyo.

Digelarnya Kejurkot tersebut diharapkan bisa menambah gairah olahraga sepeda. Selain itu juga sekaligus seleksi atlet menuju Pra Porprov dan Porprov. Mengingat di Porprov edisi sebelumnya sepeda nihil medali.

Ketua Pengkot ISSI Balikpapan Muslimin Amin mengatakan dari 7 emas yang diperebutkan, Balikpapan mengincar tiga emas di Berau.

Baca juga: Persiba Batal Uji Coba dengan Mitra Kukar

"Banyak atlet yang berpotensi. Kita sudah melakukan pemetaan. Semoga bisa terealisasi 7 emas itu," kata Muslimin. (fdl/ava)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: