Latihan Perdana Borneo FC, 6 Pemain Belum Gabung
Suasana latihan perdana Senin (24/8) pagi. (Dian Adi/ Disway Kaltim)
Samarinda, nomorsatukaltim.com – Setelah libur selama lebih dari 4 bulan. Skuad Borneo FC Samarinda akhirnya kembali ke Stadion Segiri Samarinda. Untuk menjalani latihan reguler.
Sebelumnya, seluruh pemain yang baru tiba di Samarinda langsung menjalani swab test. Dengan semua pemain menunjukkan negatif corona. Digelarlah latihan pada Senin (24/8) pagi itu.
Sedikit berbeda kali ini. Awak media tidak bisa memantau dan atau mengambil gambar dari tepi lapangan seperti biasa. Melainkan dari tribun ekonomi. Maklum, Borneo FC sedang menerapkan protokol kesehatan secara ketat.
Dari pantauan di lapangan. Latihan yang berlangsung selama 1 jam 45 menit itu diikuti oleh 25 pemain. Empat di antaranya adalah penjaga gawang. Ada enam pemain yang belum tampak batang hidungnya pada latihan perdana ini.
Mereka adalah Fransisco Torres, Diogo Campos, Nuriddin Davronov, serta tiga pemain lokal Diky Indriyana, Titus Bonai, dan Imanuel Wanggai.
“Diky izin karena kemarin mertuanya meninggal dunia,” ujar asisten pelatih Ahmad Amiruddin usai latihan.
Sementara dua pemain lokal lainnya. Yang kebetulan sama-sama berasal dari Papua. Amir belum tahu menahu alasan belum bergabungnya Tibo dan Manu.
“Nanti coba kami konfirmasi lagi ya. Saya belum dapat informasi soal itu,” tuturnya.
Sementara soal ketiga pemain asing yang belum bergabung. Amir juga belum bisa membeberkan secara rinci penyebabnya.
“Masih menyelesaikan administrasi,” jawabnya singkat.
Media ini lalu mengonfirmasi ke Head of Media Officer Borneo FC, Brilian Sanjaya. Darinya didapat informasi kalau Torres, Campos, dan Nuriddin memang belum bisa terbang ke Indonesia.
“Masih mengurus VISA. Karena ternyata harus dapat persetujuan dari Dirjan Imigrasi Indonesia dulu,” jelasnya.
Memang pengurusan dokumen ini terbilang rumit dan memakan waktu. Padahal ketiganya sudah sangat ingin bergabung bersama tim.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: