45 Anggota DPRD Kukar Jalani Rapid Test setelah Pulang dari Perjalanan Dinas

45 Anggota DPRD Kukar Jalani Rapid Test setelah Pulang dari Perjalanan Dinas

Sekretaris DPRD Kukar Ridha Darmawan. (Rafi'i/Nomor Satu Kaltim)

Kukar, nomorsatukaltim.com – Demi mencegah penyebaran COVID-19, DPRD Kutai Kartanegara (Kukar) menginisiasi penyemprotan disinfektan kembali. Di seluruh area perkantoran di DPRD Kukar.

"Dalam rangka membersihkan saja. Karena banyak orang di DPRD," ujar Sekretaris DPRD Kukar Ridha Darmawan saat dihubungi nomorsatukaltim, Senin (10/8/2020).

Penyemprotan ini memang atas dasar permintaan DPRD Kukar. Karena di DPRD Kukar banyak aktivitas yang melibatkan orang luar DPRD.
Ia mengaku, terakhir kali dilakukan penyemprotan di DPRD empat bulan yang lalu. "Kita berencana selama pandemi minta dijadwalkan disemprot," lanjut Ridha.

Selain itu, sebanyak 45 anggota DPRD Kukar dijadwalkan untuk mengikuti Rapid Diagnostic Test (RDT). Karena sebagian besar anggota dewan baru saja kembali dari perjalanan dinas di keluar daerah.

"Yang reaktif atau positif belum ada," ucap Ridha.

Seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di Sekretariat DPRD Kukar yang berhubungan langsung dengan anggota DPRD Kukar juga akan mengikuti rapid test. (adv/mrf/qn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: